Gara-Gara Pedicure, Jari Kaki Perempuan Ini Hampir Diamputasi

Vania Rossa Suara.Com
Senin, 19 Maret 2018 | 13:41 WIB
Gara-Gara Pedicure, Jari Kaki Perempuan Ini Hampir Diamputasi
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mempercantik kuku kaki dengan perawatan pedicure di salon merupakan hal biasa untuk para perempuan. Tapi Anda harus ingat satu hal, penting untuk memastikan alat-alat yang dipakai steril agar tidak terjadi penularan penyakit atau infeksi.

Berkaca pada kasus yang dialami Jennifer White dari Indiana, Amerika Serikat, perempuan ini terpaksa di rawat di rumah sakit selama seminggu gara-gara kakinya mengalami infeksi parah yang diduga akibat pedicure.

White mengatakan, dua minggu sebelum infeksi, ia melakukan perawatan pedicure di sebuah salon khusus kuku. Dua hari kemudian, ia mendapati jari-jari kakinya bengkak dan warnanya berubah menjadi keunguan.

Ketika memeriksakan diri ke dokter, diketahui kakinya mengalami infeksi yang parah. "Saya sangat takut karena ada kemungkinan diamputasi. Gara-gara pedicure 35 menit, saya harus dirawat seminggu di rumah sakit," ujarnya seperti dilansir dari Prevention.

Baca Juga: Kalahkan Calon Komunis, Putin Kali Keempat Jadi Presiden Rusia

Menurut dokter yang merawatnya, kemungkinan ada luka kecil di kakinya ketika melakukan pedicure, yang kemudian membuka jalan masuk untuk bakteri dan memicu infeksi.

Manajer salon tempat White melakukan perawatan pedicure mengatakan bahwa pihaknya memang tidak menggunakan pisau cukur, karena ada aturan di negara bagian tersebut yang melarang penggunaan pisau cukur di spa atau salon untuk menghilangkan kapalan atau bercukur.

Meski begitu, pihak salon mengaku selalu mensterilkan alat-alat pedicure setelah digunakan. Tapi untunglah, pihak salon yang menolak disebut sebagai penyebab infeksi White ini mengatakan akan menanggung biaya pengobatan pelanggannya itu.

Nah, agar kasus yang terjadi pada White ini tak terjadi juga pada Anda, pastikan untuk memilih salon yang bersih dan memiliki prosedur membersihkan alat-alat yang dipakainya, ya. Dan tundalah melakukan pedicure ketika Anda memiliki luka terbuka, bahkan hanya luka gores, di bagian kaki atau jari-jari.

Baca Juga: Detik-detik Terakhir Chef Harada sebelum Meninggal

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI