Wah, Pengantin Baru Ini Biayai 10 Pasangan Lain untuk Menikah

Kamis, 08 Maret 2018 | 11:05 WIB
Wah, Pengantin Baru Ini Biayai 10 Pasangan Lain untuk Menikah
Ilustrasi Menikah atau pernikahan. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasangan pengantin baru asal Brasil, Alex dan Priscila Façanha, memutuskan untuk menunda rencana bulan madu mereka untuk mempersiapkan pesta pernikahan bagi 10 pasangan lain, yang bahkan tidak mereka kenal sebelumnya.

Alex dan Priscila yang tinggal di Fortaleza, Brasil, baru saja saling mengucapkan janji suci pernikahan sehari sebelumnya, ketika mereka memutuskan untuk membiayai pesta pernikahan bagi 10 pasangan lain.

Pasangan berhati malaikat ini memilih kandidat pasangan yang akan mereka biayai pernikahannya dari para pengiring pengantin mereka. Mereka meminta rekomendasi teman atau kenalan yang telah lama berpacaran, memiliki hubungan yang stabil, namun belum bisa menikah karena alasan keuangan.

"Priscila dan saya telah bersama selama delapan tahun dan kami bertunangan pada Januari tahun lalu. Ketika kami mulai merencanakan pernikahan, kami melihat pasangan lain menghadapi kesulitan mengumpulkan uang untuk perayaan pernikahan mereka," jelas Alex, yang bekerja sebagai seorang desainer grafis.

Baca Juga: Koalisi Perempuan Berdemo di DPR Sampai Istana Negara Hari Ini

Pengantin baru biayai 10 pasangan lain untuk menikah. (Metro)

"Kami ingin sedikit berbagi kebahagiaan, dan memutuskan untuk melakukannya dengan cara yang unik, yaitu membantu orang lain mewujudkan impian mereka menuju altar," tambah dia.

"Saudaraku merekomendasikan pelayan yang bekerja di restorannya. Seorang sepupu menyarankan ahli manikurnya yang selalu berbicara tentang pernikahan, dan bibiku menominasikan seorang juru masak yang sudah putus asa untuk bisa mendengar lonceng pernikahan," jelas lelaki 37 tahun ini seperti dilansir dari Metro.

Membiayai 10 pasangan untuk menikah jelas tidak murah, lalu bagaimana mereka bisa melakukannya? Mereka menggunakan uang mereka sendiri, mendapatkan sumbangan dari wedding organizer yang menyumbang gaun pengantin, mobil, dan bunga. Mereka juga mendapat dukungan dari relawan yang berhasil membuat hari spesial tersebut sukses besar.

Sekitar 40 teman mengajukan diri membantu mereka, mulai dari membuat undangan pernikahan, menata rambut, make up, dan memanikur pengantin perempuan, mendekorasi gereja dan mengkoordinasikan upacara, hingga menyediakan katering dan hiburan di tempat pernikahan untuk 250 tamu.

Baca Juga: Ini Tujuh Tren Kekerasan Pada Perempuan Versi Komnas Perempuan

Untuk cincin kawin, mereka juga mengadakan sebuah undian untuk mengumpulkan dana. Dan sebagai kejutan tambahan, pasangan pengantin baru tersebut menyumbangkan semua hadiah pernikahan mereka untuk 10 pasangan pengantin yang mereka biaya pernikahannya. Untuk semua ini, biaya yang dihabiskan sekitar 33.500 poundsterling atau Rp638 juta.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI