Medsos Bikin Lelaki Tak Pede dengan Citra Tubuhnya

Rabu, 07 Maret 2018 | 21:32 WIB
Medsos Bikin Lelaki Tak Pede dengan Citra Tubuhnya
Lelaki selfie di depan cermin untuk kemudian di-posting di media sosial (medsos). (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bukan hanya perempuan, masalah citra tubuh ideal kini juga dialami lelaki terlebih sejak ada media sosial (medsos).

Hal tersebut terungkap setelah CEO The Butterfly Foundation, Christine Morgan mengatakan bahwa semakin banyak laki-laki yang mengejar tampilan tubuh ideal selama beberapa tahun terakhir.

"Kami mulai melihat banyak laki-laki yang peduli dengan citra tubuh dan kami juga mulai melihat adanya masalah pola makan yang tinggi pada laki-laki," katanya dilansir news.com.au.

Morgan melanjutkan, masalah tersebut bukan hanya terjadi pada lelaki dewasa tetapi juga remaja laki-laki yang semakin hari semakin terobsesi memiliki 'tampilan sempurna'.

Baca Juga: Cerita Gading Marten soal Beradegan Panas Bareng Della Dartyan

"Kami tahu bahwa bocah lelaki mulai banyak yang membangun otot di usia yang sangat muda dan itu berbahaya," imbuhnya.

Setali tiga uang dengan Morgan, seorang psikoterapi asal Sydney, Australia, Paul Jozsef mengatakan bahwa banyak pemuda yang terjebak dalam 'kecemasan akibat Instagram'.

Katanya, media sosial berhasil membuat citra tubuh menjadi penting bahkan mempengaruhi anak laki-laki.

"Saya dapat mengerti mengapa media sosial adalah masalah. Orang-orang berpikir mereka harus terlihat dengan tampilan tertentu," kata seorang pelatih kebugaran dari Commando Flow, Michael Webster.

Baca Juga: Ini Mengapa Pakai Kondom Harus dengan Ukuran Tepat

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI