Orangtua, Yuk Pancing Anak Miliki Selera Humor!

Selasa, 27 Februari 2018 | 05:53 WIB
Orangtua, Yuk Pancing Anak Miliki Selera Humor!
Ilustrasi anak-anak sedang bermain. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dunia jenaka juga bisa dibuat saat Anda membuat permainan seru dan konyol. Dengan membuat humor menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari, anak cenderung akan melanjutkan kebiasaan tersebut.

4. Jadikan tugas rumah tangga lebih menyenangkan

Coba ubah tanggung jawab yang tidak menyenangkan seperti membereskan mainan dengan dijadikan permainan sehari-hari.

Dengan begitu, orangtua akan mendapatkan poin plus di mata anak-anak sebagai "orang dewasa yang menyenangkan."

Selain itu Anda juga telah mengajari anak-anak bahwa hal-hal sederhana dalam hidup bisa sangat menyenangkan.

5. Ajari mereka batasan humor

Jika humor anak cenderung memasuki wilayah yang berlebihan, pastikan mereka kembali ke jalur semula.

Jelaskan bahwa mengolok-olok orang merupakan tindakan yang salah. Jangan lupa juga luangkan waktu untuk membicarakan mengapa lelucon jahat itu tidak lucu sama sekali.

6. Buat jadwal keluarga untuk 'malam lucu'

Yuk ajak anak-anak menonton film komedi. Atau coba mainkan permainan konyol yang pasti akan membuat sekeluarga tertawa.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI