Suara.com - Bagi Anda yang sudah lama memimpikan naik jabatan, ada trik menarik yang bisa Anda jajal. Disampaikan Tanya Hertz, dosen di San Diego State University College of Business Administration, posisi duduk di kantor dapat memberi dampak yang signifikan dalam membuka peluang promosi jabatan.
Hertz mengatakan, duduk di sebelah bos dapat membuat karyawan membentuk relasi lebih kuat. Selain itu, mereka bisa melihat bagaimana pola kerja atasan dan menirunya agar mendapatkan penilaian yang baik.
"Kenyataannya, manajer yang duduk dekat dengan atasan mereka terbukti meniru perilaku bos mereka, baik atau buruk," ujar dia.
Tentu saja, duduk tepat di sebelah atasan juga berarti dia dapat mengawasi Anda, terutama jika sedang tak bersemangat dalam bekerja. Hertz pun menyarankan agar pihak manajemen merubah posisi duduk karyawannya minimal setahun sekali.
Baca Juga: Lelaki Ini Lima Tahun Tidur dalam Posisi Duduk, Ada Apa?
"Mengubah penetapan kursi dapat digunakan sebagai strategi memperkuat hubungan jaringan antar divisi," tambah dia.
Dibandingkan perkantoran yang disekat dengan banyak bilik, Hertz pun menghimbau agar perusahaan menerapkan ruang kerja terbuka sehingga bisa meningkatkan peluang untuk terhubung satu sama lain.
"Ruang kerja tanpa pintu atau bilik dapat menunjukkan bahwa karyawan diberdayakan. Tidak ada perbedaan status kekuasaan dalam konsep ruang kerja terbuka sehingga ide Anda bisa lebih mudah disalurkan ke pemimpin perusahaan dan kinerja Anda lebih terlihat," tambah dia. [Independent]