Suara.com - Setelah pertunangannya dengan Pangeran Harry, segala hal tentang Megan Markle menjadi perhatian. Termasuk tentang tren perawatan kulit hingga rahasia kecantikan dirinya.
Dari sekian banyak jenis perawatan tubuh yang dilakukan Megan, salah satunya adalah yoga wajah. Ya, dia melakukan latihan ini secara rutin pada wajahnya.
"Saya rutin melakukan latihan wajah, ini benar-benar memberikan hasil yang memuaskan, meski kadang terlihat konyol seperti yang Anda rasakan," katanya kepada Birchbox dilansir womenshealthmag.
Megan mengaku setiap hari melakukan yoga wajah, dan hasilnya tulang pipi dan rahangnya jauh lebih terbentuk.
Ahli yoga wajah terkemuka, Danielle Collins mengatakan bahwa latihan ini dapat memperbaiki sirkulasi darah, yang memungkinkan lebih banyak oksigen mencapai sel-sel kulit.
"Yoga wajah itu sederhana, menyenangkan dan sesuai dengan gaya hidup yang sibuk dan yang terpenting Anda mendapatkan hasil. Anda bisa melakukannya dari 2 menit sampai 20 menit sehari, tergantung jadwal Anda, tapi kuncinya adalah tetap mengikuti secara teratur," jelasnya.
Melakukan yoga wajah setiap hari berarti Anda akan memperkuat dan mengangkat otot wajah Anda, meningkatkan kolagen dan elastin serta mengurangi ketegangan dari ekspresi stres usia.
Ingin Tahu Rahasia Wajah Tirus Megan? Ini Bocorannya
Jum'at, 05 Januari 2018 | 15:00 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Kesiapsiagaan Flu Burung dan ISPA Ditingkatkan, Apa Kata Pakar?
15 Januari 2025 | 08:00 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 16:44 WIB
Lifestyle | 16:42 WIB
Lifestyle | 16:14 WIB
Lifestyle | 15:54 WIB