Memanjakan Lidah dengan Santapan Mewah 'Rasa' Prancis

Ririn Indriani Suara.Com
Jum'at, 05 Januari 2018 | 11:01 WIB
Memanjakan Lidah dengan Santapan Mewah 'Rasa' Prancis
Tak hanya masakan Prancis, Restoran Orient8, juga menyuguhkan menu Asia dari Thailand, Vietnam, dan Singapura. (Suara.com/Risna Halidi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menikmati hidangan lezat di tempat yang mewah, tentu menjadi dambaan setiap orang. Tak hanya desain interior restorannya yang mewah, peralatan makan yang digunakan pun berkualitas premiun.

Suasana "wah" ini tentu saja akan membuat pengunjungnya memiliki kepuasan dan kebanggaan tersendiri saat mencicipi beragam menu sembari menikmati suasana berkelas tersebut.

Perasaan itu pula yang suara.com rasakan tatkala santap siang di Restoran Orient8 yang terletak di lantai bawah Lobby Hotel Mulia Jakarta.

Aura kemewahan begitu terasa saat memasuki ruangan resto tersebut dengan desain interior yang bergaya khas Eropa.

Restoran Orient8 menawarkan suasana mewah dengan beragam menu lezat khas Prancis dan Asia. (Suara.com/Risna Halidi)

Dominasi warna putih dan emas dengan kursi-kursi dan meja-meja fancy berjajar rapi di restoran membuat Anda merasa begitu berkelas, elegan, dan romantis saat menyantap makanan.

Bukan hanya desainnya yang mewah, makanan yang disajikan pun tak kalah mewah. Orient8 menghadirkan makanan khas negara dari Benua Biru, Prancis.

Selain makanan khas Prancis, Orient8 juga merupakan restoran andalan pada menu-menu negeri Pan Asian seperti Thailand, Vietnam, dan Singapura.

Restoran berkonsep buffet ini menyediakan aneka masakan Prancis yang fenomenal seperti Chicken Gordon Bleu, French Roasted Chicken Poulet Roti, hingga dessert andalan dari Paris, Paris Brest Cake.

Restoran Orient8 di Hotel Mulia Jakarta. (Suara.com/Risna Halidi)

Suara.com
berkesempatan mencicipi French Roasted Chicken Poulet Roti dan makanan penutup, Paris Brest Cake. Menu-menu yang dicicipi ini adalah menu ayam panggang ala Perancis di mana warna kuning keemasan merupakan kunci estetisnya. Untuk segi rasa, French Roasted Chicken Poulet Roti ala Orient8 sangat memuaskan.

Baca Juga: Yon Koeswoyo Kasih Ini ke Putranya Sebelum Meninggal

Bagaimanan tidak, bumbu meresap sempurna hingga ke dalam lapisan daging ayam yang tebal. Dan eits, Anda juga bisa 'mengincar' bagian kulit ayam yang crispy lho.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI