Suara.com - Hiruk pikuk perayaan Natal sudah terasa di berbagai belahan dunia.
Hiasan pohon Natal pun sudah disiapkan di rumah-rumah mereka yang merayakannya.
Namun ada yang menarik dari perayaan Natal tahun ini.
Beberapa perempuan di negara Barat mempopulerkan dekorasi payudara menyerupai rusa kutub untuk meramaikan perayaan Natal tahun ini.
Sebenarnya, seperti dilansir dari laman Nypost, tren ini sudah melanda sejak Natal 2014. Namun umumnya mereka yang mengikutinya melubangi sendiri pakaian rajut berwarna merah di salah satu bagian yang menutupi payudara.
Ya, jadi untuk membuat salah satu payudara menyembul, sweater harus dilubangi di bagian dada. Lalu mereka menutup puting dengan hiasan berwarna merah agar menyerupai hidung dan meletakkan dua kancing berwarna hitam untuk menyerupai mata rusa.
Namun tahun ini, sepertinya para produsen pakaian telah mengendus dekorasi payudara menyerupai rusa akan kembali menjadi tren.
Baca Juga: Serunya Perayaan Natal Bersama Disney di Grand Indonesia
Mereka pun mengambil kesempatan ini untuk menjual sweater yang sudah dilubangi di salah satu bagian dada sehingga pembeli tak perlu repot-repot merobeknya.
Oh dan tren ini tidak hanya untuk kaum hawa. Jika Anda menelusuri tagar #reinderrboob di media sosial maka Anda juga akan mendapati para lelaki menghias payudara mereka dengan tampilan seperti rusa.
Tertarik untuk mendekorasi payudara Anda dengan tampilan nyeleneh ini?