Suara.com - Apakah Anda termasuk salah satu orang yang merasa sudah diet dan rutin berolahraga, tapi berat badan tidak kunjung turun? Jika ya, metode diet terbaru yang diberi nama Calories In, Calories Out (CICO) bisa membantu Anda.
Diet CICO diklaim sangat bermanfaat karena memungkinkan pelaku diet untuk makan jenis makanan apapun yang mereka sukai, dalam bentuk apapun yang mereka inginkan. Namun, selama mereka mengonsumsi lebih sedikit kalori dari yang mereka bakar.
Diet yang dengan cepat dapat menurunkan berat badan ini menyarankan mengonsumsi hampir seluruh asupan kalori harian lewat satu jenis makanan cepat saji, tidak makan apa-apa lagi sepanjang hari dan tetap menurunkan berat badan.
Meskipun ini mungkin terdengar menarik, dan dapat bekerja untuk mereka yang kelebihan berat badan secara signifikan atau suka makan makanan berkualitas, untuk rata-rata orang yang ingin melakukannya dapat menurunkan 5-10 kg berat badan.
Baca Juga: "Curang" Saat Diet Ketat Baik Lho!
Berikut, beberapa alasan mengapa Anda tidak bisa makan banyak kue, makanan cepat saji dan kudapan olahan manis jika diet dengan metode CICO, seperti dilansir News.com.au:
1. Berat badan bukan satu patokan
Sementara kita sering berbicara tentang penurunan berat badan sebagai konsep universal, kenyataannya setiap orang memiliki gen, gaya hidup dan perilaku unik yang pada akhirnya berarti variabel spesifik yang diperlukan untuk metabolisme lemak dan penurunan berat badan yang berkelanjutan akan berbeda untuk setiap orang.
Misalnya, lelaki obesitas berusia 60 tahun akan memerlukan pendekatan diet yang berbeda untuk menurunkan berat badan daripada perempuan langsing 60 kg yang hanya ingin menurunkan beberapa kilogram dari berat badannya dan sudah berolahraga.
Masing-masing metabolisme yang berbeda akan merespons secara berbeda terhadap diet yang berbeda, sementara beberapa individu mungkin mendapatkan hasil awal berbeda.
Baca Juga: Kena Stroke? Ini Diet yang Tepat untuk Anda
2. Sangat mudah untuk membuang kalori