Barang Bawaan Ini 'Wajib' Saat Berolahraga

Dythia Novianty Suara.Com
Sabtu, 18 November 2017 | 07:03 WIB
Barang Bawaan Ini 'Wajib' Saat Berolahraga
Salah satu pelengkap saat olahraga, Polytron Prime 7. [Polytron Indonesia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Apakah Anda suka berolahraga? Apa saja barang-barang yang sebaiknya dibawa?

1. Pakaian ganti

Yup, ini merupakan hal wajib yang ada dalam tas, kaos olahraga dan juga kaos ganti. Gunakanlah kaos olahraga yang menyerap keringat dan keringat serta nyaman di kulit.

Sementara itu, kaos ganti bisa dipakai ketika kamu sudah sangat berkeringat. Selalu siapkan baju ekstra (atasan dan bawahan) di dalam tas atau bila perlu bawa juga pakaian dalam yang kering dan bersih.

Baca Juga: Lapar Setelah Olahraga? Ini Penyebabnya

2. Botol air minum

Saat berolahraga, tubuh akan mengeluarkan banyak keringat sehingga dibutuhkan cairan pengganti agar tidak dehidrasi. Sediakan botol berukuran besar, bisa 600 ml hingga 1 liter.

3. Tas pinggang

Tas pinggang dianggap penting untuk menyimpan barbagai gadget atau benda berharga lain yang tak bisa ditinggalkan saat berolahraga. Sangat tidak nyaman jika Anda harus menenteng gadget kemana-mana, bukan?

4. Tas plastik

Baca Juga: Lelaki, Inilah Olahraga yang Efektif Dongkrak Kualitas Sperma

Tas plastik penting untuk memisahkan pakaian kotor setelah berolahraga, agar tas yang kamu bawa tidak lembab dan berbau. Selalu bawa tas plastik untuk memisahkan pakaian kotor Anda.

Selain itu, tas plastik bisa juga digunakan untuk menyimpan sepatu olahraga Anda jika harus melanjutkan kegiatan sehari-hari.

5. Pemutar musik

Mendengarkan musik menjadi salah satu kenikmatan dalam berolahraga, untuk itu bawalah musik kesukaan Anda. Polytron Prime 7 cocok untuk menjadi teman olahraga kamu.

Prime 7 memiliki teknologi audio multi-channel yang memberikan suara surround, lengkap dengan suara bass yang mendalam dan suara vokal sejernih kristal. DTS Sound yang ada dapat emberikan pengalaman mendengarkan suara seperti di barisan depan konser. Dengan mendengarkan musik favorit, olahraga pun menjadi semakin semangat.

Selamat mencoba!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI