Belanja Item Fesyen Doraemon Yuk di Sini

Rabu, 25 Oktober 2017 | 16:57 WIB
Belanja Item Fesyen Doraemon Yuk di Sini
Doraemon Pop Up Shop bertema D'Strict 2112 di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, yang akan diselenggarakan mulai 25 Oktober - 5 November 2017. (Suara.com/Dinda)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kamu termasuk penggemar Doraemon? Jika ya, jangan lewatkan untuk mengunjungi Doraemon Pop Up Shop bertema D'Strict 2112 di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, yang akan diselenggarakan mulai 25 Oktober-5 November 2017.

D'Strict 2112 terinspirasi dari gaya street style kaum urban yang mendominasi tren fesyen di kalangan anak muda. Tema ini, seakan menggambarkan sekumpulan anak muda yang menyukai Pop Culture Hits On The Steet (HOTS) dan 2112 yang merupakan tahun kelahiran robot kucing dari abad ke 22 itu.

Sebagai perusahaan pemegang lisensi resmi karakter Doraemon di Indonesia, PT. Berkat Animasi International Indonesia (AIIA), kampanye dan program terbaru ini dihadirkan untuk dapat mendekatkan karakter Doraemon dengan para pecintanya, yang kini telah menjadi remaja dan dewasa melalui dunia fesyen.

"Selama ini, karakter Doraemon sangat lekat dengan anak-anak. Nah, melalui acara ini kami ingin, Doraemon semakin dekat pada remaja dan dewasa, lewat berbagai produk fesyen yang kami hadirkan bersama beberapa brand lokal, yakni Sixteen Denim Scale, Coolcaps dan Pottato," ungkap Direktur AIIA, Helena Irma, dalam pembukaan Doraemon Pop Up Shop di Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (25/10/2017).

Baca Juga: Ini yang Berbeda dari Pameran Doraemon di Jakarta dan Surabaya

Dalam acara yang baru pertama kali diselenggarakan untuk pasar Asia ini, kamu bisa berbelanja berbagai item fesyen favorit bertema Doraemon, mulai dari boomber jacket, denim, tshirt, tas, topi, printed traveling dan aksesoris lainnya yang sangat menarik.

Kerjasama ini, kata Helena, sengaja ditunjukkan untuk memberi gambaran bahwa karakter Doraemon bisa masuk ke seluruh kalangan dan mengobati rasa rindu mereka secara langsung pada si robot kucing berwarna biru ini.

"Untuk menjangkau pecinta Doraemon lebih luas lagi dan mempermudah mereka untuk mendapatkan koleksi dan produk yang diinginkannya, dalam waktu dekat ini kami juga berencana menjalin kerjasama dengan toko-toko online di Indonesia," ungkap dia.

Baca Juga: Doraemon Bawa 100 Alat Unik dari Kantong Ajaib ke Surabaya

Nah, bagi kamu yang ingin melengkapi berbagai item fesyen dan koleksi pernak pernik Doraemon, yuk kunjungi Doraemon Pop Up Shop! 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI