Ceker Ayam Saus Tiram yang Rasanya Menggugah Selera

Chaerunnisa Suara.Com
Kamis, 05 Oktober 2017 | 16:06 WIB
Ceker Ayam Saus Tiram yang Rasanya Menggugah Selera
Ceker Ayam Saus Tiram (Instagram Food Blogger Sukmawati RS)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ceker ayam termasuk makanan berkolesterol tinggi. Namun, ceker ayam yang bisa diolah untuk berbagai varian seperti Ceker Ayam Saus Tiram bisa menjadi menu favorit keluarga.

Jika Anda ingin membuat Ceker Ayam Saus Tiram, resep dari Sukmawati Rs berikut bisa dicoba:

Bahan:

500 gram kaki ayam yang sudah dibersihkan
2 cm jahe, geprek
2 sendok makan saus tiram
Secukupnya sendok makan kecap manis
1 sendok teh gula pasir
1 sendok teh minyak wijen
3 buah cabe merah, iris
Secukupnya saus sambal botolan
300 ml air/secukupnya
1 batang daun bawang, iris kasar

Baca Juga: Ini Baru Beda, "Sop Singkong Ceker", Rasanya Gurih Menyegarkan

Bumbu halus:

6 bawang merah
3 bawang putih
6 cabe merah keriting
4 cabe rawit

Cara membuat:

1. Rebus ceker sampai empuk, angkat, tiriskan.

2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus dan jahe hingga harum, masukkan cabe merah, aduk-aduk.

Baca Juga: Ini Dia Khasiat Ceker Ayam

3. Masukkan ceker ayam, saus tiram, gula, kecap manis, saus sambal, minyak wien dan garam, aduk rata.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI