"Asian Rice Salad", Cara Lain Nikmati Nasi ala Asia Timur

Jum'at, 15 September 2017 | 08:05 WIB
"Asian Rice Salad", Cara Lain Nikmati Nasi ala Asia Timur
Ilustrasi Asian Rice Salad. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anda pecinta nasi tapi juga penggemar salad? Bagaimana jika mencoba resep mengkombinasi keduanya agar bisa menjadi makanan yang sehat tapi juga tetap mengenyangkan.

Berikut resep Asian Rice Salad dikutip dari Foodnetwork.com.

Bahan:
2 inci Jahe
1/3 cangkir minyak zaitun extra-virgin
1/3 cangkir cuka dari anggur beras atau bebas
3 sdm kecap
4 sendok teh minyak wijen
Garam secukupnya
Lada hitam yang baru digiling secukupnya
6 ons jamur shiitake (sekitar 4 cangkir), batangnya dilepas
2 lembar daun bawang
1 cangkir edamame yang dikupas beku, cairkan
4 cangkir beras merah yang dimasak sebelum dibeli atau sisa nasi
2 dada ayam
1 cangkir wortel yang telah diparut
5 ons arugula baby, jika ada

Cara membuat:
1. Kupas jahe dan parut halus ke dalam sebuah mangkuk besar. Kocok minyak zaitun, cuka, kecap dan minyak wijen dan bumbui dengan garam serta merica dalam mangkuk tersebut. Pisahkan sebanyak 2 sendok makan dan sisihkan.
2. Selanjutnya, iris tipis jamur dan daun bawang, jaga bagian putih dan hijau dari daun bawang agar tetap terpisah.
3. Tambahkan jamur yang telah diiris, daun bawang putih dan edamame ke dalam saus dalam mangkuk besar. Aduk dan biarkan proses pengasinan pada suhu kamar. Jamur akan menjadi lebih lembut saat sudah tercampur dalam saus.
4. Masukkan dua sendok saus yang sudah disisihkan ke dalam mangkuk dan aduk sesekali.
5. Masukkan nasi ke dalam mangkuk dan tutup dengan kertas basah di atasnya. Tempatkan ke dalam microwave selama tiga menit sampai cukup masak dan melunak.
6. Sementara itu, pisahkan kulit dari ayam yang sudah direbus dan potong-potong dagingnya seukuran gigitan besar.
7. Aduk ayam, nasi hangat dan wortel dengan jamur dan edamame. Bumbui dengan garam dan merica. Tambahkan arugula baby dan taburi sedikit dengan garam dan merica. Jangan lupa untuk menambahkan potongan daun bawang yang sudah dicuci sebagai penghias di atasnya. Mudah kan cara membuatnya!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI