Suara.com - Memiliki seekor anjing, dan mengajaknya jalan-jalan sore (JJS ) secara teratur dianggap memiliki manfaat kesehatan yang telah terbukti.
Namun, sebuah studi kecil terbaru yang dipublikasikan dalam International Journal of Environmental Research and Public Health mengatakan, pemilik anjing termotivasi untuk menuntun hewan peliharaan mereka karena dapat membuat mereka bahagia.
Studi ini menganalisis wawancara, dan refleksi secara tertulis dan pribadi dari 26 orang tentang mengapa mereka mengajak anjing mereka berjalan. Meski banyak pemilik mengaku melakukannya memberi kebahagiaan pada anjing mereka, para periset juga mengatakan bahwa ada rasa bahagia dari para pemelihara.
Namun, kata peneliti, kebahagiaan juga tergantung pada pemilik yang percaya apakah anjing tengah menikmati jalan-jalannya atau tidak.
Baca Juga: Nasib Anjing-anjing Tak Beruntung di Tengah Badai Harvey
Motivasi untuk JJS juga biasanya berkurang ketika pemilik memiliki alasan seperti ketika mereka merasa anjing berperilaku tidak baik, "malas," atau "terlalu tua" untuk berjalan secara teratur.
Studi ini menunjukkan bahwa pemilik anjing terus melakukan apa yang mereka lakukan, karena dapat mengumpulkan manfaat kesehatan dari JJS bersama anjing meskipun itu bukan tujuan utama mereka.
Penulis utama penelitian, Carri Westgarth, seorang peneliti dari University of Liverpool di Inggris, mengatakan bahwa dia berharap temuan ini beresonansi dengan pemilik anjing dan para pecinta hewan. "Membawa anjing berjalan bisa sangat penting bagi kesehatan mental kita, dan tidak ada kegembiraan seperti melihat anjing Anda bersenang-senang," katanya.
"Di era informasi dan kelebihan beban kerja ini, mari kita berterima kasih pada anjing kita dalam pengaruh utama positif pada kesejahteraan kita."
Dia menyarankan agar JJS bersama anjing lebih berkesan, maka pemilik sebaiknya mempertimbangkan untuk meninggalkan ponsel dan kekhawatiran mereka di rumah dan mencoba untuk fokus mengamati anjing dan menghargai lingkungan sekitar.
Baca Juga: Gantikan Anjing, Komputer Kini Bisa "Mencium" Bom
Westgarth juga merekomendasikan untuk mencoba rute JJS baru atau yang lebih lama dan jauh agar pemilik dan anjing peliharaan bisa lebih aktif.