Suara.com - Pernahkah Anda mencium bau tertentu setelah bercinta? Mungkin Anda pernah bertanya-tanya mengapa, atau tepatnya apakah yang menyebabkan hal ini terjadi?
Bau yang muncul setelah berhubungan intim sering disebut sebagai Post Coital Odor. Ini bisa menandakan banyak hal, beberapa di antaranya terbilang normal, dan lainnya bisa dikatakan tanda beberapa bahaya.
Seks merupakan hal intim yang melibatkan sekresi vagina, air mani, pelumas, kondom, dan keringat yang keluar dari tubuh Anda dan pasangan. Tentunya, campuran dari berbagai hal di atas akan tercampur dan menjadi bau cukup khas. Apalagi, semen (sperma) bersifat basa dan vagina bersifat asam.
Bila semua itu bercampur, ini akan menghasilkan sesuatu yang sangat berbeda, dan menimbulkan aroma yang aneh. Jika setelah berhubungan seks, Anda tak mencium bau yang menyengat dan tak enak, mungkin tidak ada sesuatu yang terjadi pada tubuh Anda dan pasangan.
Baca Juga: Bercinta dengan Boneka Seks Termasuk Selingkuh
Sebaliknya, jika Anda mencium bau yang sangat mencurigakan setelah berhubungan seks, ini bisa menjadi tanda adanya vaginosis bakteri.
Ini adalah kondisi bila adanya pertumbuhan bakteri berlebih di vagina Anda. Gejala lain dari vaginosis bakteri bisa dilihat dengan adanya keputihan, gatal dan nyeri pada vagina.
Jika Anda mencium bau yang sangat busuk setelah berhubungan seks, sebaiknya Anda periksakan kondisi ini ke dokter, karena kemungkinan ada penyakit menular seksual.
Penyakit menular seksual seperti trikomoniasis diketahui menghasilkan bau busuk. Jadi, mulai sekarang, Amda bisa memerhatikan, bau apa yang muncul setelah Anda bercinta dengan pasangan. (TimesofIndia)
Baca Juga: Bangkitkan Mood Bercinta lewat Empat Adegan "Hot" Film Ini