Suara.com - Fashion Stylist dan Style Blogger berkelas internasional Dela Dewi kembali mengamati dan mencermati cara berpakaian sejumlah selebriti Tanah Air. Kali ini, giliran pilihan mode Ayu Ting Ting yang menuai sorotannya.
Menurutya, Ayu sebagai seorang publik figur sering kurang memikirkan menentukan busana yang akan dipakainya apakah sesuai dengan bentuk tubuh atau tidak.
"Menurut saya, beberapa busana Ayu Ting Ting di panggung terlihat agak sedikit maksa ya. Dalam arti, mungkin yang bersangkutan suka sama bajunya tapi dia kurang memerhatikan bentuk badannya sendiri. Karena kita pilih baju itu kan sesuai dengan kondisi bentuk badan seperti panjang kaki, lebar bahu, besar pinggang, warna kulit, dll," ujar Dela saat diwawancara Suara.com melalui surel, belum lama ini.
Perempuan yang tinggal di Los Angeles ini mencontohkan saat Ayu bersama Cecepy memakai kebaya panjang saat tampil di acara Panggung HUT MNC TV, beberapa waktu lalu. Sementara itu, Raisa memakai baju yang sama dalam sebuah acara lainnya. Busana yang dikenakan Ayu saat itu sama seperti yang dipakai Raisa.
Baca Juga: Lelaki Ini Bongkar Kelakuan Raisa Jelang Hari Pernikahan
Pengelola situs fesyen bernama fashionfrequency.com tersebut memaparkan, ibunda Bilqis Khumaira Razak itu tampak terlihat bantet dengan fesyen yang dikenakanya itu.
"Busana kebaya Ayu yang pernah dipakai oleh penyanyi Raisa. Di sini bagian pinggang dan bahu Ayu terlihat bantet, kayak agak susah napas. Mengapa? Karena seharusnya dia tidak perlu memakai korset ikat pinggang yang lebar," jelasnya.
Fashion stylist yang juga model asal Indonesia yang kini berkiprah di Los Angeles, Amerika Serikat itupun memberi masukan untuk Ayu tidak memaksakan diri memakai item fesyen yang tidak sesuai dengan bentuk tubuhnya.
"Pada dasarnya jika kita tidak memiliki pinggang kecil, maka kita harus menghindari memakai ikat pinggang yang besar. Coba deh kalau dia gak pake korset design batik itu, mungkin akan terlihat lebih menawan. Lagipula desain batik di korsetnya mengarah horizontal, artinya ilusi mata memandang di bagian pinggang jadi tambah lebar. Padahal bagian bawah batik merah itu sendiri sudah berbentuk segitiga terbalik, yang artinya membuat pinggang kita terlihat lebih kecil," tandasnya.
Baca Juga: Ayu Ting Ting Salah Tulis Usia RI, Umi Kalsum pun Dirisak Netizen