Medsos Jadi Media Penyebaran Hoax
Ada dua platfrom yang paling banyak dijadikan medium penyebaran hoax yaitu, Facebook dan Twitter. Di dua platfrom tersebut, penyebaran hoax semakin subur, karena ada interaksi langsung dari orang-orang yang sebenarnya tidak saling mengenal.
Meski demikian, Anita merasa menutup dua platfrom tersebut tidak akan memberikan solusi. "Bukan tentang menutup, karena kalau ditutup, orang-orang akan mempergunakan metode lain (untuk menyebarkan hoax)," imbuhnya.
Sayangnya, sebuah informasi sesat dapat mempengaruhi siapa saja. Anita mengatakan tidak ada satu orang pun di dunia yang imun terhadap hoax. "Kita tidak lagi bicara tentang umur atau level pendidikan," tandasnya.
Malahan, Anita melihat adanya gegar budaya di kalangan masyarakat yang berusia di atas 45 tahun. Mereka, lanjut dia, rentan terpapar hoax karena terbiasa membaca media cetak yang kredibel.
"Dulu apapun yang mereka baca dan tercetak di media itu (isinya) benar, kini mereka menerapkan pola yang sama pada informasi yang tersebar di media sosial dan aplikasi pesan," jelasnya.
MAFINDO sendiri melihat ada lima alasan mengapa seseorang menyebarkan hoax. Lima alasan tersebut adalah uang, ideologi, politik, kebencian dan iseng. Melalui platfrom www.turnbackhoax.id, Anita bersama MAFINDO berharap masyarakat mau ikut memverifikasi dan mencari tahu tentang kebenaran suatu informasi.
Ia juga berpesan bangsa Indonesia yang telah diberkahi kemerdekaan harus lebih waspada dan bijaksana dalam menanggapi sebuah informasi.
"Kemerdekaan bukan berarti kita bebas melakukan apa saja, tapi juga ada tanggung jawab. Sama juga dengan bermedia sosial, perlu tanggung jawab. Jangan mudah menyebarkan berita, selalu cek terlebih dahulu," tutup Anita berpesan.
Bersama Komunitas Ini, Kita Tangkal Berita Hoax!
Sabtu, 06 Mei 2017 | 11:22 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Menjelajahi Pafikotasingkawang.org: Komitmen terhadap Pengembangan Komunitas dan Pelestarian Budaya
13 November 2024 | 19:59 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 16:32 WIB
Lifestyle | 16:32 WIB
Lifestyle | 16:14 WIB
Lifestyle | 15:53 WIB
Lifestyle | 15:20 WIB