Belajar Menulis Indah bareng Kaligrafina di Art Market Jakarta 7

Sabtu, 29 April 2017 | 10:44 WIB
Belajar Menulis Indah bareng Kaligrafina di Art Market Jakarta 7
Belajar Menulis Indah bareng Kaligrafina di Art Market Jakarta 7. [Suara.com/Firsta Putri Nodia]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Apa yang terpikir dalam benak Anda saat mendengar kata kaligrafi? Sebagian dari Anda tentu mengidentikkan kaligrafi sebagai seni penulisan bahasa arab. Namun ternyata seni kaligrafi juga berlaku untuk huruf latin.

Disampaikan Anggun dari Komunitas Kaligrafina, kaligrafi merupakan seni menulis indah. Tak perlu pandai menggambar untuk menguasai seni satu ini, karena yang terpenting adalah konsistensi saat menorehkan tinta kuas di atas kertas.

"Banyak yang nggak bisa menggambar tapi bagus dalam menulis kaligrafi, karena itu dua hal yang berbeda. Kalau rajin berlatih, seni kaligrafi akan mudah dikuasai," ujar dia saat ditemui Suara.com di sela-sela mini workshop 'Art Market Jakarta 7', Jumat (28/4/2017).

Baca Juga: Lewat Bisnis Kaligrafi, Perempuan Ini Tembus Pasar Dunia

Anggun mengaku bahwa kemampuannya menulis kaligrafi dapat mendatangkan penghasilan tambahan. Apalagi di zaman sekarang ini rupa berbau seni sangat diminati masyarakat.

"Seni kaligrafi banyak dipakai untuk undangan, kaos, poster. Apalagi sekarang pesta pernikahan kiblatnya ke wester jadi seni kaligrafi banyak dipakai untuk perintilan dekornya," tambah dia.

Kaligrafina sendiri, tambah Anggun memiliki kelas workshop pembuatan kaligrafi dengan sesi selama empat jam. Pemula biasanya diajari teknik-teknik dasar kaligrafi dan eksplorasi kaligrafi itu sendiri termasuk penggunaan warna yang dipakai.

"Teknik itu bisa dilakukan dengan pena atau kuas berbentuk spidol yang lebih praktis tergantung jenis kaligrafinya," lanjut dia.

Nah jika Anda tertarik untuk menguasai seni kaligrafi datanglah ke Art Market Jakarta 7 di Kuningan City Lantai 3 yang dihelat mulai 28-30 April mendatang. Tiket masuknya hanya Rp 25 ribu loh, tunggu apalagi?

Baca Juga: Kaligrafi Misterius di Masjid Kuno Al Atiq Belum Terbaca

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI