Seberapa Penting Foto Pre-Wedding?

Selasa, 18 April 2017 | 13:10 WIB
Seberapa Penting Foto Pre-Wedding?
ilustrasi foto pre-wedding. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagian pasangan melakukan sesi pemotretan sebelum pernikahan atau juga disebut pre-wedding. Hasil foto-foto ini nantinya akan ditampilkan saat acara resepsi sekaligus sebagai kenang-kenangan ketika berumah tangga.

Namun pertanyaannya, seberapa penting sih melakukan foto pre-wedding? Marketing Director Lockomotion Pictures, Carlita mengatakan penting atau tidaknya melakukan foto pre-wedding tergantung pada keinginan kedua belah pihak pasangan sehingga hasilnya juga akan maksimal.

"Banyak pasangan yang menyesal karena konsep foto pre-wedding nggak sesuai yang diinginkan," ujar Carlita saat peluncuran buku 'Anti Panik Mempersiapkan Pernikahan' belum lama ini.

Ia pun memberikan tips jika pasangan berniat melakukan sesi foto pre-wedding, seperti yang tercantum dalam buku 'Anti Panik Mempersiapkan Pernikahan'.

Baca Juga: Hadiri Sidang Cerai, Atalarik Syah Bawa Belasan "Bodyguard"

Pertama, kata Carlita, pilihlah tema yang sesuai dengan hal yang disukai Anda dan pasangan. Hindari memaksakan keinginan memakai tema 'kekinian' atau yang sedang menjadi tren, namun berlainan dengan kata hati.

"Terakhir, pertimbangkan baik-baik saat menentukan tema foto, karena pada akhirnya foto itu akan dipajang seumur hidup, bukan hanya saat pernikahan," ujar dia.

Nah, Carlita juga mengatakan bahwa pasangan bisa memilih lokasi indoor maupun outdoor untuk melakukan foto pre-wedding. Masing-masing lokasi, kata dia, memiliki kelebihan dan kekurangannya.

Indoor akan lebih nyaman, tidak terlalu banyak berkeringat, tapi kalau outdoor harus hadapi medan yang berat dan cuaca yang nggak bisa diprediksi,” tambah dia.

Namun lokasi outdoor memang akan menghasilkan foto yang lebih bagus dan terkesan alami. Labuan Bajo merupakan destinasi favorit para kliennya untuk melakukan sesi foto pre-wedding.

Baca Juga: Gilatrip.com, Startup Penggali Potensi Pariwisata Indonesia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI