Saat Traveling, Tipe Lelaki Ini Mungkin Akan Ditemui

Rabu, 05 April 2017 | 20:08 WIB
Saat Traveling, Tipe Lelaki Ini Mungkin Akan Ditemui
Ilustrasi lelaki traveling (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Traveling adalah cara terbaik untuk bertemu dengan orang lain. Jika Anda perempuan lajang, traveling bisa membuat Anda bertemu dengan lelaki baru, siapa tahu bisa menjalin ikatan!

Bayangkan, bagaimana matahari bersinar saat Anda bersantai di pinggir pantai dengan koktail dan kulit tanning Anda. Lalu, Anda bisa menjalin pertemanan dengan lelaki saat Anda traveling.

Nah, berikut adalah beberapa tipe lelaki yang akan Anda temui ketika bepergian, dilansir dari Metro.

1. Spiritual

Baca Juga: Indonesia Jadi Saksi Debut Xiaomi Redmi 4X, Dibanderol Rp 2 Juta

Mungkin dia baru saja selesai melakukan yoga atau Ayahuasca. Apapun disiplinnya, Anda akan menemukan dia dengan kaos andalannya celana panjang warna-warni dan kecenderungan menutup matanya serta kebiasaannya perlahan-lahan mengangguk saat diajak berbicara.

2. Musisi

Anda akan menemukan beberapa lelaki yang senang mengorbankan celana bersih untuk membawa gitar atau alat musik lainnya.

3. Pemabuk

Baca Juga: Begini Jadinya Kalau Pelayan Resto Tak Paham Pesanan Anda

Lelaki ini bepergian dengan dua tujuan, yakni minum dan bercinta. Dia juga selalu berusaha menemukan sebuah bar di tempat-temlat yang ia datangi.

4. Instruktur scuba atau surfing

Anda akan sering bertemunya di laut atau melihat dia mengenakan pakaian ketat untuk menyelam. Dan mungkin dia tidak tertarik pada seseorang yang tidak mendalami kegiatannya ini.

5. Si senang pamer

Lelaki ini mengaku sudah melakukan segala sesuatu. Apa yang belum pernah Anda coba, sudah pernah dia coba. Dia juga sering terlihat mengenakan kacamata hitam di dalam ruangan.

6. Sang petualang

Dia punya betis berotot dan senang mengeksplor berbagai hal. Dia juga biasanya punya rambut panjang, memelihara jenggot dan Anda akan temukan dia sedang melajukan sepedanya di jalan. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI