Cinta Tak Kenal Usia! Pemuda Ini Nikahi Nenek 67 Tahun

Senin, 20 Maret 2017 | 19:37 WIB
Cinta Tak Kenal Usia! Pemuda Ini Nikahi Nenek 67 Tahun
Pemuda nikahi nenek 67 tahun. [Facebook]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kisah lelaki muda menikahi perempuan tua kembali terjadi. Beberapa waktu lalu, media sosial sempat dihebohkan oleh pernikahan lelaki muda berusia 28 tahun dengan perempuan berumur 82 tahun.



Kisah mirip di atas, baru-baru ini juga terjadi, dan kembali menghebohkan media sosial.

Yakni kisah seorang pemuda yang menikahi perempuan tua. Perbedaan umur mereka tak main-main, yakni 43 tahun.

Lelaki yang diketahui bernama Rokim itu berusia 27 tahun, sedangkan perempuan, Tampi, berusia 67 tahun.
 
Cerita bahagia ini diunggah oleh akun Tri Wullandari di facebook. Tri memposting dua foto dan satu video.

Pada foto pertama Rokim sedang mencium mesra kening Tampi.

Sedangkan yang kedua adalah foto surat nikah keduanya.

Baca Juga: Sopir Berhijab Ini Bikin Heboh Netizen, Kenapa?



Adapun keduanya telah menikah pada hari Rabu (15/3/2017) lalu di Desa Nampu, Kecamatan Gemarang, Kabupaten Madiun, Jawa Timur.

Sedangkan di video tersebut terlihat keduanya sedang disandingkan di dalam rumah salah satu mempelai. D

ari raut wajah, keduanya tampak bahagia, begitu pula dengan kerabat dekatnya.

"MANTEN terhebohh Di KEC. GEMARANG KAB. MADIUN Seorang laki2 24 tahun menikahi wanita 67 tahun selisih 40 tahun lebih Terjadi di Dusun Petung,Desa gemarang,Kec Gemarang tanggal 16 maret 2017," tulisnya dalam caption.

Hingga kini, unggahan tersebut telah dibagikan 14 ribu lebih dan disukai 4500 lebih.

Netizen pun beramai-ramai mengomentari berita bahagia tersebut. Banyak dari mereka mengucapkan selamat untuk kedua mempelai.

 "Amin,semoga bahagia jadi klurga sakinah mahwadah warohmah," tulisVivi Psw.

"Tdk ada masalah. yg penting sling memahami&terutama sling sayang juga mencntai," tambah Aisyah Rahma.

"Semoga langgeng rumah tangga nya,kita doa yg terbaik saja buat kedua mempelai," seru Aliyef Bulle.

"Jodoh,mati,rezeki allah yg mengatur kita cuma bsa beritiar menemukannya,"tulis Zalza Aza.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI