Studi: Berhubungan Seks, Solusi saat Gairah Bekerja Menurun

Jum'at, 17 Maret 2017 | 21:46 WIB
Studi: Berhubungan Seks, Solusi saat Gairah Bekerja Menurun
Ilustrasi (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jika Anda merasa kurang bergairah untuk bekerja akhir-akhir ini, bujuk pasangan untuk melakukan hubungan seks. Pasalnya, studi terkini menemukan bahwa seks bisa jadi obat mujarab untuk meningkatkan performa di tempat kerja.

Sebuah studi yang dipublikasikan dalam Journal of Management menemukan, seks dapat memperbaiki suasana hati sehingga meningkatkan kinerja seseorang.

Penelitian yang dilakukan Oregon State University terhadap 159 pekerja ini juga menemukan bahwa responden yang lebih sering melakukan hubungan seks cenderung bahagia dan memiliki hubungan yang baik dengan atasan maupun rekan kerja.

Hubungan yang baik dengan rekan kerja ini diyakini mempengaruhi produktivitas responden untuk menunjukkan performa terbaiknya. Lalu, berapa kali seharusnya seseorang melakukan hubungan seks sehingga dapat memberikan dampak positif bagi performa kerja?

Peneliti Keith Leavitt seperti dilansir Times of India menjawab, minimal tiga kali seminggu. Efek positif usai berhubungan seks dapat bertahan hingga 48 jam atau dua hari.

Hal terpenting, pasangan harus meluangkan waktu mereka untuk bercinta meski didera kesibukan yang berarti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI