Suara.com - Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Thomas Trikasih Lembong mengatakan, ada sejumlah target yang dipatok pemerintah dalam acara Indonesaia-Korea Business Summit yang akan berlangsung di Hotel Shangri-La Jakarta pada 14 Maret mendatang.
Tom menjelaskan, salah satu permasalahan yang akan dibahas dalam pertemuan tersebut adalah sektor pariwisata. Sebab, menurutnya, jumlah wisata mancanegara asal Korea Selatan di Indonesia maupun sebaliknya, masih minim.
Salah satu faktor yang membuat minimnya wisman tersebut ialah karena tiket penerbangan pesawat terbang yang terbilang mahal.
"Data kami, wisman Korea Selatan itu berkisar 300 ribu, sementara mereka Korea Selatan ke negara lain hampir 1,2 juta. Kenapa ini rendah? Kenapa Indonesia rendah? Kami diberitahu karena tidak ada penetrasi oleh Airlines. Jadi kami ingin menawarkan penerbang-penerbangan murah untuk masyarakat Korea ke Indonesia, atau sebaliknya," kata Tom saat konferensi pers di gedung BKPM, Jakarta Selatan, Rabu (8/3/2017).
Baca Juga: Konyol, Anak Diberi Nama "Table", Bagaimana Perasaannya Ya?
Oleh sebab itu, Tom berharap pertemuan ini dapat menyelesaikan permasalahan tersebut. Selain itu, ke depannya melalui Indonesia Korea Business Summit, frekuensi penerbangan Korea-Indonesia dan sebaliknya akan meningkat.
"Hal lainnya penerbangan antar kedua negara menjadi murah meriah. Jadi penting untuk memastikan semua berjalan," tandasnya.
Acara yang akan diselenggarakan pada 14 Maret 2017 di Hotel Shangri-La, Jakarta diperkirakan dihadiri lebih dari 500 peserta, yang terdiri dari 365 peserta Korea dan 150 peserta dari Indonesia. Selain itu, dari pihak pemerintah akan ada beberapa menteri dan pejabat pemerintahan yang hadir dalam acara ini.
"Ada beberapa pembicara yang telah kami siapkan diantaranya adalah Menteri Perindustrian, Menteri Perdagangan, Wakil Menteri ESDM, Menteri Perdagangan Industri dan Energi Korea Selatan, CEO Kotra dan perusahaan-perusahaan top konglomerasi Korea Selatan dan swasta nasional," kata Tom.
Baca Juga: Dhani Bikin Cuitan Ini, Ari Wibowo: Sedih Lihat Seleb Sakit