Cara Efektif Redakan Emosi Anda di Tempat Kerja

Angelina Donna Suara.Com
Jum'at, 24 Februari 2017 | 19:42 WIB
Cara Efektif Redakan Emosi Anda di Tempat Kerja
Cara efektif redakan emosi di tempat kerja.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Terkadang, ada beberapa masalah di tempat kerja yang dapat membuat seseorang menjadi marah. Nah, guna mencegah hal tersebut, ada beberapa tips yang dapat membantu Anda meredakan emosi Anda di tempat kerja.

Apa saja yang bisa Anda lakukan? Simak tips berikut ini:

1.Pikirkan hal lain

Di saat Anda menemukan suatu hal yang membuat pikiran Anda menjadi runyam, cobalah untuk memikirkan sesuatu yang lain. Alihkanlah pikiran Anda untuk fokus terhadap hal lainnya hingga emosi Anda membaik.

2.Tenangkan diri Anda

Coba tenangkan diri Anda dulu. Cobalah untuk menarik nafas sedalam mungkin lalu hembuskanlah secara perlahan. Buatlah diri Anda setenang mungkin dengan cara tersebut. Anda juga bisa mendengar lagu favorit Anda sebagai alternatif untuk membuat hati dan pikiran Anda menjadi lebih tenang.

3.Pergi dari tempat itu sementara

Bila Anda mulai merasakan sesuatu yang tidak kondusif di tempat kerja,  cobalah keluar sejenak dan biarkan diri Anda menjauh dari segala sesuatu yang dapat membuat Anda emosi.

4.Berpikir positif

Di saat Anda merasakan sesuatu yang membuat Anda marah,  cobalah pahami lagi sembari berpikir positif. agar Anda dapat mengeluarkan perilaku yang positif pula.

Published by

REKOMENDASI

TERKINI