Suara.com - Seorang model asal Rusia, Viki Odintcova, baru-baru ini melakukan aksi nekat dan mempertaruhkan nyawanya sendiri demi sebuah foto di Instagram.
Model cantik berusia 23 tahun itu melakukan sesi foto ekstrem dengan bergelantung di salah satu gedung tertinggi di Dubai, Uni Emirat Arab, Cayan Tower.
Cayan Tower merupakan gedung yang sempat jadi gedung pencakar langit tertinggi di dunia sebelum dikalahkan Shanghai Tower pada tahun 2015.
Menjuntai hingga setinggi 306 meter, Cayan Tower dianggap 'Ratu Instagram' Rusia ini sebagai gedung yang sempurna untuk mendapatkan foto Instagram yang juga sempurna.
Baca Juga: Tetap Bekerja Saat Hamil, Perhatikan Hal Ini
Hanya berbekal bantuan tangan seorang asisten lelaki, Viki berani menjuntaikan tubuhnya ke langit luas Dubai.
Video dan foto-fotonya di Cayan Tower seketika menjadi viral dan membuatnya menjadi perhatian khusus oleh polisi setempat.
Setelah diamankan, Viki diminta menandatangani pernyataan dan bersumpah tidak akan melakukan hal tersebut lagi.
"Saya tetap tidak percaya saya telah melakukan itu. Setiap kali saya melihat videonya, telapak tangan saya terasa basah," ucap perempuan asal St. Petersburg tersebut seperti dikutip dari Daily Mail.
Baca Juga: Sisa Dua, JPU Pastikan Hadirkan Habib Rizieq di Sidang Ahok
Banyak fans Viki terkejut dengan perilakunya itu yang dianggap keluar batas karena melakukan hal ceroboh tanpa pengaman.
Beberapa orang berkomentar pada postingan Instagramnya bahwa ia tidak akan selamat jika sampai terjatuh saat itu.
"Bagaimana mungkin kamu mengabaikan hidupmu seperti itu? Kalau saya orangtuamu saya akan memukulmu dan lelaki berjenggot itu," ujar salah satu netizen.
Beberapa pengguna medsos juga menuduh Viki meng-copy aksi model asal Rusia lainnya, Angelina Nikolau yang sempat membuat heboh dunia setelah melakukan swafoto di puncak gedung tinggi. (Risna Halidi)