Sering Kerja Lembur? Perhatikan Hal Berikut

Angelina Donna Suara.Com
Senin, 20 Februari 2017 | 19:50 WIB
Sering Kerja Lembur? Perhatikan Hal Berikut
Ilustrasi lembur di kantor.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seringkali para karyawan lembur bekerja sampai larut malam ketika bekerja akibat dikejar deadline atau mendapat penghasilan tambahan seperti uang lembur. Padahal paginya Anda harus kembali bekerja untuk menyelesaikan pekerjaan lainnya.

Biasanya bagi pekerja yang sering lembur sangat mengharapkan hasil pekerjaan yang maksimal, namun sebaliknya, seperti mendapatkan komplain dari klien. Memang kita dituntut untuk bekerja keras, tetapi bekerja keras demi apapun alasannya itu tetaplah harus dapat mengelola waktu dengan baik.

Bagi Anda yang sering lembur bekerja, perhatikan 4 hal berikut ini :

Semua kegiatan terganggu


Bekerja lembur juga dapat mengganggu aktivitas lainnya saat esok hari Anda bekerja. Karena lembur bekerja akan menyita waktu istirahat Anda, akibatnya rasa kantuk saat bekerja tidak dapat dihindari. Mengantuk saat bekerja dapat menurunkan produktivitas Anda dalam bekerja.

Menurunkan produktifitas


Pada umumnya jam kerja yang lebih dari batas maksimal akan membuat masalah untuk keseharianmu. Batas maksimal bekerja adalah 8 jam. Jika Anda terus-menerus bekerja melebihi batas maksimal akan membuat produktivitasmu menurun. Menjadi cepat lelah, tidak fokus, bahkan bisa beresiko stroke dan obesitas.

Lembur membuat stres


Lembur bekerja akan membuatmu stres. Untuk menghindari hal tersebut sebaiknya Anda membuat skala prioritas. Maksudnya, Anda bisa membuat daftar pekerjaan apa yang harus Anda dahulukan setiap harinya. Jika sudah diatur sedemikian rupa, kemungkinan besar Anda akan terhindar dari lembur.

Kesehatan terganggu

REKOMENDASI

TERKINI