5 Tempat Kuliner Ini Bisa Jadi Pilihan di Sepanjang Jalan Garuda

Jum'at, 24 Februari 2017 | 07:36 WIB
5 Tempat Kuliner Ini Bisa Jadi Pilihan di Sepanjang Jalan Garuda
Soto Mie Pak Kumis. [Suara.com/Risna Halidi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tongseng Khas Solo Pak Didi mungkin belum berusia puluhan tahun. Namun, sejak berdiri dan membangun usaha di Kemayoran, tempat kuliner satu ini selalu ramai dikunjungi oleh para pelanggan setianya.

Ada sejak delapan tahun silam, Tongseng Khas Solo Pak Didi menyediakan berbagai menu mulai dari tongseng kambing, tongseng sapi, tongseng ayam, sop iga, sate, sup sumsum hingga nasi goreng.

Ilustrasi Tongseng. [Shutterstock]

Untuk kisaran harga, Tongseng Khas Solo Pak Didi mematok harga rata yaitu Rp21.000 untuk semua jenis tongseng. Untuk menu lainnya, harga yang ditawarkan berbeda-beda mulai dari Rp17.000 untuk nasi goreng dan Rp37.000 untuk satu porsi sate sapi.

Baca Juga: Ini yang Dilakukan Keluarga SBY saat Liburan di Tawangmangu

Buka setiap hari mulai pukul 10 pagi hingga 9 malam, Tongseng Khas Solo Pak Didi beralamat di Jalan Garuda no. 40.

3. Soto Mie Pak Kumis

Tepat di samping Tongseng Khas Solo Pak Didi, terdapat kedai Soto Mie Pak Kumis yang juga sudah melegenda di Jalan Garuda, Kemayoran.

Jangan harap ada sosok bapak-bapak berkumis yang melayani pelanggan sesuai namanya, yang ada malah seorang ibu dengan cekatan melayani pesanan pelanggan.

Buka dari Senin sampai Sabtu dari pukul 9 pagi hingga 8 malam, kedai Soto Mie Pak Kumis tak pernah sepi apalagi pada jam makan siang.

Baca Juga: Posisi iPhone di Cina Anjlok

Soto Mie Pak Kumis. [Suara.com/Risna Halidi]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI