Ini Alasan Lelaki Lebih Cepat Bilang Cinta

Dythia Novianty Suara.Com
Minggu, 19 Februari 2017 | 12:59 WIB
Ini Alasan Lelaki Lebih Cepat Bilang Cinta
Ilustrasi pasangan kekasih. [Shutterstock]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sudah menjadi rahasia umum jika perempuan cenderung lebih cepat membawa perasaan atau 'baper' ketika mendapat perhatian dari lawan jenis. Tapi untuk urusan jatuh cinta, sebuah studi menunjukkan fakta sebaliknya.

Dalam sebuah survei yang dilakukan pada 173 mahasiswa, dikatakan bahwa lelaki jatuh cinta lebih cepat dan mengekspresikan cintanya lebih dulu dari pada perempuan. Hasil tersebut mengindikasikan bahwa pernyataan 'dibodohi oleh cinta' bukanlah kata yang tepat untuk perempuan seperti yang biasa diasumsikan.

Menurut wakil studi dalam penelitian tersebut, psikolog Marissa Harrison menemukan bahwa perempuan selalu dikatakan jauh lebih perasa.

"Baik laki-laki maupun perempuan dalam penelitian kami menduga bahwa perempuan akan jatuh cinta dan mengatakan 'Aku cinta Kamu' lebih cepat dibanding lelaki," ucapnya seperti yang dikutip dari Broadly.

Baca Juga: 4 Manfaat Kesehatan Bercinta ala "Fifty Shades Darker"

Sementara Neil Lamont, seorang psikolog yang berbasis di London beranggapan, secara umum lelaki digambarkan lebih pragmatis dan menghindari komitmen.

"Tetapi, hubungan yang mendalam sama pentingnya bagi laki-laki sebagaimana bagi perempuan. Sementara norma-norma kultur sosial memaksa laki-laki untuk lebih kuat dan tangguh, realitasnya, laki-laki seperti itu biasanya telah menemukan hubungan cinta yang dalam dan bermakna," paparnya.

Tentang mengapa lelaki lebih cepat jatuh cinta, Marissa mengatakan, perempuan secara perlahan merasa lebih waspada (dalam alasan yang bagus).

"Saya rasa perempuan secara tidak sadar menunda cinta dibanding laki-laki. Perempuan memiliki lebih banyak kesempatan untuk kehilangan reproduktif pada pasangan yang salah. Perempuan terlahir dengan jumlah indung telur yang terbatas, sementara laki-laki menghasilkan jutaan sperma setiap harinya," jels dia.

Sedangkan Ingrid Collins, seorang psikolog dari London Medical Center, mengatakan bahwa perilaku lelaki menunjukkan sifat alamiah yang sama seperti pada kerajaan hewan, dimana pejantan memiliki peran sebagai pemburu sementara betina lebih fokus pada tujuan jangka panjang, seperti mengasuh dan membesarkan anak.

Baca Juga: Malam Minggu di Kalijodo, Siapa Tahu Dapat Jodoh?

Jika belum merasa cukup bukti, mengungkapkan kalimat 'Aku cinta Kamu' lebih dulu bisa juga merupakan metode 'klaim teritorial'. Psikolog Neil Lamont juga percaya bahwa lelaki cenderung mengungkapkan lebih dulu karena perempuan secara umum menghindari risiko.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI