Ini Lho, 15 Keluarga Terkaya di Dunia!

Ririn Indriani Suara.Com
Rabu, 08 Februari 2017 | 19:14 WIB
Ini Lho, 15 Keluarga Terkaya di Dunia!
Ilustrasi orang kaya, kebebasan finansial. (Shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

5. Mars
Produk Mars, seperti Snickers dan M & Ms tak hanya populer di AS, tapi juga di seluruh dunia. Frank Mars memulai perusahaan permen dan menjualnya dari dapur kecil pada 1911.

Sekitar delapan belas tahun kemudian, anaknya, Forrest bergabung. Kini keluarga yang memiliki aset 780 miliar dolar AS atau sekitar Rp 1.000 triliun lebih ini juga merupakan produsen makanan hewan, Pedigree dan Whiskas.

4. Koch
Koch Industries adalah perusahaan swasta terbesar kedua di Amerika setelah Cargill Inc, yang dibahas sebelumnya. Tapi dalam hal jumlah kekayaan, Koch memiliki lebih banyak daripada Cargill, yaitu 820 miliar dolar AS atau Rp 1.093 triliun.

Koch memiliki industri minyak dan bensin, yang dimulai pada 1920, ketika Fred C. Koch mengembangkan metode baru untuk penyempurnaan minyak mentah menjadi bensin. Saat ini, Koch Industries menjalankan berbagai macam bisnis, seperti makanan, properti, pakaian, transportasi, dan bahan bakar.

Secara total, perusahaan ini memproduksi enam belas jenis barang. Koch bersaudara mewarisi perusahaan ayahnya, Fred, yang juga dikenal karena aktivitas politiknya.

3. Walton
Ketika sebagian besar keluarga kaya menjalankan berbagai bidang bisnis, keluarga Walton hanya memiliki satu bisnis, yaitu ritel terbesar di AS, Walmart. Sam Walton dan saudaranya, James "Bud" mendirikan bisnis ritel pada 1962.

Setelah kedua bersaudara Walton meninggal, Walmart diambil alih oleh anak-anak mereka, dua putra Sam dan satu putri, dan dua anak perempuan Bud. Saat ini generasi ketiga Waltons bertanggung jawab sebagai direktur dan dewan komisaris bersama Kevin Systrom, co-pendiri Instagram dan Marissa Mayer, CEO Yahoo.

Forbes menobatkan Waltons sebagai keluarga terkaya di AS dengan jumlah kekayaan bersihnya mencapai 1.300 miliar dolar AS atau Rp 17 kuadriliun.

2. Al-Saud
Anggota keluarga Al-Saud pertama adalah Muhammad bin Saud, yang merupakan pendiri negara pertama Arab Saudi, Emirate of Diriyah. Sekarang keluarga ini memiliki ribuan anggota dan memiliki kekayaan tak terhingga, diperkirakan sekitar 1,4 triliun dolar AS atau sekitar 152 kuadriliun.

Beberapa anggota keluarga Al-Saud tercantum dalam daftar miliuner Forbes. Peringkat tertinggi dalam daftar itu adalah Pangeran Al-Waleed bin Talal. Saat ini ia merupakan orang terkaya ke-41 di dunia dengan jumlah kekayaan mencapai 19 miliar dolar AS atau Rp 259 triliun lebih.

Melalui Kingdom Holding Co, Pangeran Al-Waleed memiliki banyak saham di banyak perusahaan di seluruh dunia, seperti Twitter dan Four Seasons Hotels & Resorts. Tahun lalu, ia meluncurkan saluran berita TV di Bahrain, Al Arab, yang kemudian ditutup beberapa jam setelah peluncuran.

1. Rothschild
Inilah peringkat teratas keluarga terkaya di dunia 2016. Jumlah total kekayaannya mencapai 10 triliun dolar AS atau sekitar Rp 133 kuadriliun. Kekuasaan The Rothschild berawal pada 1760-an, ketika Mayer Amschel Rothschild mendirikan sebuah bank di Jerman, di mana keluarga tersebut berasal. Saat ini Rothschild & Co merupakan salah satu dinasti perbankan terbesar di dunia. (Nessy Febrinastri)











BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI