Pimpinan Anjungan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Kaltim Novarita menimpali, dengan dinobatkannya tarian anak-anak Kaltim menjadi juara umum dan mampu membawa nama baik bangsa Indonesia, daerah itu sangat dituntut untuk menampilkan tarian khas Kaltim oleh masyarakat Indonesia maupun luar negeri.
"Diharapkan, putra-putri Kaltim mampu menyuguhkan tampilan yang lebih eksotik lagi. Masyarakat Indonesia dan wisatawan mancanegara sangat menginginkan putra-putri daerah ini menampilkan tarian Hudoq," katanya.
"Berdasarkan hasil rapat manajemen TMII, tarian Hudoq diminta tampil saat HUT ke-42 TMII pada 20 April 2017. Diharapkan, Kaltim mampu menampilkan 1.000 orang untuk menari Hudoq yang nanti akan disaksikan langsung Presiden Joko Widodo," tutur Novarita.
Tarian Hudoq yang diikuti 1.000 anak Kaltim tersebut rencananya akan mendapat catatan rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI). [Antara]