Keren, Raja Ampat Masuk 10 Lokasi Menyelam Terindah Dunia!

Ririn Indriani Suara.Com
Selasa, 01 November 2016 | 19:54 WIB
Keren, Raja Ampat Masuk 10 Lokasi Menyelam Terindah Dunia!
The Great Barrier Reef, Australia. (Foto: sbs.com.au)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jika Anda pecinta diving (menyelam) dan snorkeling (menikmati pemandangan bawah laut), sebaiknya catat lokasi-lokasi di beberapa negara ini. Ke-10 kawasan ini disebut-sebut sebagai situs diving dan snorkeling terindah di dunia.

Bagi warga Indonesia, Anda patut berbangga, sebab Raja Ampat, Papua, masuk dalam salah satu kawasan terindah di dunia untuk dinikmati para diver. Bahkan Raja Ampat berada di tempat kedua terindah di dunia!

Berikut kawasan-kawasan indah itu secara lengkap seperti dilansir laman projectinspo.com:

1. The Great Barrier Reef, Australia
Kawasan ini terletak di Laut Coral lepas pantai Queensland, Australia. The Great Barrier Reef merupakan sistem terumbu karang terbesar di dunia, karena lebih dari 3.000 terumbu ada di sini. Ke- 100 pulau yang membentang sepanjang 2.300 kilometer di kawasan ini merupakan rumah bagi lebih dari 1.500 spesies ikan tropis dan beberapa varietas hiu terbesar di Bumi.

2. Raja Ampat, Indonesia (The Four Kings)

Raja Ampat, Papua (Shutterstock)

Lokasinya berada di persimpangan Samudera Hindia dan Pasifik, sehingga menjadikan Raja Ampat sebagai “Segitiga Terumbu Karang Dunia”. Inilah jantung keanekaragaman hayati terumbu karang dunia. Tak cuma keindahannya yang menakjubkan, Raja Ampat dihuni lebih dari 550 spesies karang, lebih dari 1.427 spesies ikan, dan menjadi sarang yang menyenangkan bagi penyu Pasifik.

3. Great Blue Hole, Belize

Great Blue Hole, Belize. (Foto: www.theyucatantimes.com)

Anda akan menyaksikan sebuah lubang hitam yang dikelilingi air berwarna biru turquoise yang mempesona. The Great Blue Hole merupakan bagian dari Sistem Belize Barrier Reef Reserve yang pernah menduduki peringkat # 1 dalam daftar Discovery Channel tentang "10 Tempat Paling Menakjubkan di Bumi" pada 2012. Bagi Anda yang berharap bertemu dengan aneka jenis hiu, di sinilah tempatnya. Selain sejumlah ikan tropis dan formasi karang, ada juga berbagai hiu, termasuk nurse sharks, bull sharks, black tip & caribbean reef shark.

4. Rainbow Reef, Fiji

Rainbow Reef, Fiji. (Shutterstock)

Situs ini dihuni oleh lebih dari 1198 spesies ikan, seperti ikan badut dan trigger, dan lebih dari 230 karang keras dan lunak. Jika beruntung, mungkin Anda dapat menyaksikan barakuda, white-tip reef sharks, dan hiu macan tutul. Untuk mengunjungi Fiji, disarankan pada April-Oktober.

5. Cozumel, Meksiko

Cozumel, Meksiko. (Shutterstock)

Pulau ini merupakan rumah bagi Mesoamerika Reef, sistem terumbu terbesar di Amerika. Perairan ini penuh dengan 250 spesies ikan, kura-kura, termasuk angelfish queen dan toadfish. Wisatawan dari negara-negara Eropa biasanya sangat menyukai Cozumel, karena air lautnya yang hangat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI