Suara.com - Perubahan cuaca yang ekstrem memicu penurunan sistem kekebalan tubuh yang membuat kita rentan terhadap serangan berbagai penyakit.
Flu dan batuk merupakan dua penyakit yang umum dialami masyarakat saat menghadapi perubahan musim tak menentu. Kalau sudah begini sederet aktivitas pun tak mampu diselesaikan dengan baik.
Nah, untuk mencegah tumbangnya tubuh selama musim pancaroba, ada baiknya Anda mengonsumsi beberapa makanan super yang diyakini dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Hasilnya, Anda pun terbebas dari berbagai serangan penyakit karena imun tubuh yang meningkat.
Berikut sepuluh makanan dan minuman yang dapat membantu Anda menangkal berbagai serangan penyakit selama musim pancaroba, seperti dilansir Boldsky!
1. Jahe
Jahe mengandung sifat antiseptik dan anti-inflamasi yang membantu dalam menangkal berbagai virus dan bakteri berbahaya. Jahe juga efektif meredakan demam dan memberi rasa hangat saat musim dingin.
2. Yogurt
Yogurt adalah salah satu jenis produk turunan susu yang mengandung bakteri baik yang berfungsi meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
3. Keju
Produk susu seperti keju yang juga mengandung asam linolenat, komponen lemak susu alami, efektif memperkuat kekebalan tubuh saat musim panroba seperti sekarang.
4. Ikan
Ikan laut kaya akan asam lemak omega-3 yang membuat tubuh lebih kuat terhadap serangan suhu dingin, virus influenza dan penyakit serius lainnya.
5. Zinc
Zinc sangat ampuh dalam melawan virus influenza penyebab pilek yang sangat mengganggu. Anda bisa menemukan zinc dalam ayam, daging, kacang, mentega, dan kerang.
6. Buah mengandung vitamin C
Buah-buahan seperti jeruk, lemon, jeruk nipis, irisan mengandung vitamin C yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, terutama saat cuaca buruk seperti saat ini.
7. Bawang putih
Bawang putih memiliki peranan besar dalam mengatasi masalah sakit tenggorokan yang banyak dialami selama cuaca lembab. Senyawa sulfur dalam bawang putih yang disebut allicin merupakan antioksidan yang berperan dalam mengatasi keluhan tersebut. Jadi pastikan Anda mau mengunyah bawang putih jika mengalami keluhan diatas.
8. Teh
Semua jenis teh seperti teh hijau, melati atau teh hitam mengandung katekin, jenis antioksidan yang berperan mengatasi masalah flu.
9. Sup ayam
Mengonsumsi sup ayam saat cuaca dingin dapat memberi manfaat besar selain menghangatkan tubuh. Sup ayam kaya akan vitamin dan antioksidan yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh di tengah cuaca yang tak menentu.
10. Jamur
Hampir semua jamur memiliki antioksidan yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selain itu jamur juga mengandung serat, kalium dan vitamin B yang diperlukan tubuh untuk menangkal risiko penyakit.