Belitung Siap Jadi Bali Baru

Madinah Suara.Com
Minggu, 04 September 2016 | 17:02 WIB
Belitung Siap Jadi Bali Baru
Sihir Bebatuan di Blitung
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Tahap I setelah peletakan batu pertama adalah membangun The Kapitein House, dengan 98 kamar hotel dan 30 vila, dengan target beroperasi pada 17 Agustus 2018.

Gubernur Babel menyebut, konsorsium bersama Dharmawangsa Group bergerak cepat. Tahap I, 324.4 hektare (ha) tanah sudah mulai groundbreaking di Tanjung Binga. Pemerintah daerah (Pemda) sendiri terus melengkapi fasilitas publik yang masih berada di bawah kapasitas, seperti infrastruktur jalan, listrik, air dan telekomunikasi.

"Kami sedang mengusulkan kepada menpar untuk membangun KEK pariwisata lagi di Bangka. Kami sudah menyiapkan lahan 1.337 ha lebih di sana," ujar Rustam.

Gubernur sendiri sudah mempresentasikan potensi Bangka, yang akan diusulkan sebagai KEK pariwisata itu.

Baginya, pertambangan timah sudah berakhir dan cenderung merusak lingkungan. Dia menyatakan selalu perpegang pada prinsip menpar soal sustainable tourism development (keberlangsungan pembangunan turisme), yakni memperhitungkan faktor cultural, environment, dan economic value.

Peran Kementerian Perhubungan, dalam hal ini Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, dinilai memberi angin segar pada akses dan connectivity. Komitmen Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk menaikkan status Bandara HAS Hananjoeddin menjadi international airport pada Desember 2016, patut diacungi jempol.

"Kalau menunggu perpanjangan runway dan membangun terminal berkapasitas 20.000 orang baru direalisasikan 2018, terlalu lama. Secara paralel, kita lakukan percepatan saja. Liburan akhir tahun ini sebaiknya bisa mengejar dan beroperasi," tandas Budi di Belitung, beberapa waktu lalu.

 

 

 

REKOMENDASI

TERKINI