Kenali Empat Penyebab Bau Kaki Menyengat

Sabtu, 11 Juni 2016 | 08:25 WIB
Kenali Empat Penyebab Bau Kaki Menyengat
Ilustrasi kaki. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bagi Anda yang gemar menggunakan sepatu tertutup mungkin sering mengeluhkan masalah bau kaki yang menyengat. Tapi pernahkah Anda bertanya-tanya dari mana asalnya bau tersebut?

Berikut adalah empat penyebab dari bau kaki yang perlu Anda tahu!

1. Keringat
Saat menggunakan alas kaki yang tertutup, maka kaki akan mengeluarkan keringat. Di sinilah bakteri begitu senang untuk berkumpul karena kaki Anda menjadi lembab. Akibatnya bakteri-bakteri ini mengeluarkan bau yang tidak sedap.

Nah cara untuk melawan bau kaki akibat keringat adalah sering-sering mengganti kaus kaki, atau menggunakan alas kaki yang terbuka secara bergantian. Jika hal ini juga tak mempan mengusir bau di kaki Anda, cobalah untuk menggunakan spray anti bakteri khusus kaki yang kini mudah ditemukan di gerai-gerai supermarket.

2. Sepatu
Sama seperti kaus kaki, sepatu atau alas kaki Anda harus benar-benar kering saat dipakai. Bila perlu, usahakan untuk tidak menggunakan alas kaki yang sama setiap hari agar terjaga kehiegenisannya.

Jangan lupa untuk selalu mencuci dengan bersih kaki Anda sebelum dan sesudah menggunakan alas kaki. Hal ini bertujuan untuk mengurangi jumlah bakteri yang mungkin berkumpul ketika Anda mengenakan alas kaki.

3. Stres
Ya, stres tak hanya berpengaruh pada suasana hati Anda, tetapi juga memunculkan bau pada kaki. Para ahli mengatakan bahwa orang yang stres lebih mudah untuk berkeringat. Dan tentu saja keringat menjadi ladang yang subur bagi banyak bakteri penyebab bau. Jadi, hindarkan diri Anda dari hal-hal yang memicu stres.

4. Infeksi jamur
Karpet, maupun lantai yang kita injak sehari-hari bisa menjadi tempat pertumbuhan bagi jamur. Jika mengenai kaki yang terluka maka yang terjadi adalah jamur dapat masuk dan menginfeksi kulit kaki Anda. Salah satu gejalanya adalah munculnya bau tak sedap pada kaki. Untuk mengatasinya beberapa bedak anti jamur dapat menjadi solusi. Tapi jika hal ini tak kunjung membuahkan hasil segera temui dokter kulit untuk penanganan lebih lanjut. (menshealth.com)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI