Suara.com - Empat desainer ternama, yakni Chossy Latu, Priyo Octaviano, Sapto Djojokartiko, dan Hutama Adhi Jumat (3/6/2016) menggelar peragaan busana bersama di Semarang, Jawa Tengah.
Dalam gelaran bertajuk "The Prestigious Heritage" ini mereka menampilkan busana batik dengan desain modern namun tetap menonjolkan nilai-nilai kebudayaan dan etnik Indonesia.
Maka, panggung cat walk pun dipenuhi para model yang mengenakan pakaian batik bergaya kontemporer. Tak hanya gaun pesta tapi juga baju kerja yang bersifat formal. Bahan-bahan ringan yang melayang membuat koleksi ini terkesan mewah.
Keempat perancang ini mengolah motif batik tradisional dan memadukannya dengan kreasi mereka, sehingga dihasilkan motif yang cantik lagi modern.
Palet warna batik yang dirilis di bawah bendera Danar Hadi ini tak lagi didominasi warna-warna alam. Tapi digantikan dengan warna-warna yang lebih modern seperti seperti biru, oranye, biru dan kecoklatan. (Antara)
Batik Kontemporer Karya Empat Desainer Ternama
Esti Utami Suara.Com
Sabtu, 04 Juni 2016 | 10:21 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Makna Batik Rangrang, Motif Baju Bobby Kertanegara saat Terima Penghargaan dari Google
15 Desember 2024 | 16:44 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 10:26 WIB
Lifestyle | 09:51 WIB
Lifestyle | 09:42 WIB
Lifestyle | 09:36 WIB
Lifestyle | 09:34 WIB
Lifestyle | 09:14 WIB
Lifestyle | 08:12 WIB
Lifestyle | 07:31 WIB