Di Sini, Ada Banyak Kemudahan Mencari Tiket Mudik

Selasa, 05 April 2016 | 17:54 WIB
Di Sini, Ada Banyak Kemudahan Mencari Tiket Mudik
Penjualan tiket kereta Lebaran. (suara.com/Oke Atmaja)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mudik saat Lebaran sudah menjadi tradisi yang berlangsung puluhan tahun. Setiap kali menjelang Lebaran, orang berbondong-bondong pulang ke kampung halaman untuk merayakan Idul Fitri bersama keluarga.

Kemacetan dan berbagai kegaduhan lain pun menjadi pelengkap tradisi tahunan ini. Tak heran jika dari jauh-jauh hari, banyak orang mulai berburu tiket agar bisa merayakan Lebaran bersama keluarga terkasih.

Dan dari sederet pilihan moda transportais yang tersedia, kereta api tetap menjadi pilihan utama. Selain murah, kereta api relatif bebas macet, sehingga bisa menghemat waktu di perjalanan.

Memahami hal ini, Tiket.com penyedia layanan tiket secara online bekerjasama dengan PT. KAI untuk menjual tiket kereta api mudik di tahun ini. Gaery Undarsa, Co-Founder Tiket.com mengatakan bahwa penjualan tiket kereta mudik sudah dibuka mulai tanggal 28 Maret, dan akan berlangsung hingga 6 April 2016.

"Berbeda dari pesawat, penjualan tiket kereta api, khususnya untuk mudik ini harus sudah dibuka dari H-90 sebelum keberangkatan. Untuk arus pergi, kita buka untuk H-10 sampai H-1 lebaran," terangnya dalam temu media di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (5/4/2016).

Sementara untuk arus balik lebaran, Tiket.com,  akan mulai menyediakan tikel pada tanggal 9-18 April 2016 untuk tiket keberangkatan H+1 sampai H+10 lebaran. Gaery mengatakan, ada begitu banyak kemudahan yang ditawarkan Tiket.com bagi para pemudik untuk mendapatkan tiket kereta api.

Selain tak perlu repot antre di stasiun, Tiket.com juga menghadirkan layanan yang dapat mempermudah pembeli, yakni metode pembayaran yang lengkap, aman, dan customer service yang siap 24 jam.

Selain itu, karena rentang waktu yang cukup panjang, yakni H-90 sebelum keberangkatan, Tiket.com berupaya untuk menjaga sistem situs agar tetap stabil.

"Yang perlu ditekankan, bahwa kami menjual tiket kereta api langsung dari PT. KAI, tanpa batasan kuota, sehingga calon pemudik tak perlu khawatir akan keterbatasan jumlah tiket kereta yang dijual di Tiket.com," ungkap dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI