"In a Beat" Hadirkan Cantiknya Tenun NTT

Minggu, 13 Maret 2016 | 12:52 WIB
"In a Beat" Hadirkan Cantiknya Tenun NTT
'In a Beat' memamerkan koleksi terbaru bertema Flobamora yang menggunakan tenun NTT. (Suara.com/Dinda Rachmawati)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keindahan kain-kain khas Indonesia memang tak ada habisnya untuk dieksplorasi menjadi sebuah busana yang cantik dan indah. Bagi para desainer, wastra nusantara bisa menjadi inspirasinya dalam membuat suatu rancangan.

Tak ketinggalan label fesyen In a Beat yang digawangi oleh artis cantik Verlita Evelyn bersama dua temannya, Susi Susanti dan Meyer. Di hari ketiga Indonesia Fashion Week (IFW) 2016, In a Beat memamerkan koleksi terbarunya yang bertema Flobamora.

Koleksi ini khusus dirancang dengan menggunakan kain tenun khas Nusa Tenggara Timur (NTT).

"Kebetulan suami saya asal Kupang, NTT, jadi lebih tahu mengenai tenun NTT. Selain itu, tenun NTT juga belum banyak yang menggunakan, tidak seperti batik dan lainnya. Kita ingin eksplor lebih lagi," ungkapnya dalam konferensi pers di gelaran IFW 2016, Sabtu (12/3/2016).

Dalam 40 koleksi yang dibagi atas tiga sekuen, In a Beat menggabungkan nuansa tradisional dari penggunaan kain tenun NTT dengan garis rancangan yang modern dan kasual, yang cocok dikenakan sehari-hari.

Tenun NTT dalam koleksi ini hadir begitu colorful dengan warna-warna cerah dan terang, seperti merah, biru, kuning, oranye, cokelat hingga tosca. Palet warna ini begitu menghadirkan kesan ceria dan bersemangat.

Pengaplikasian tenun NTT dalam koleksi ini juga begitu beragam. Selain menjadikan tenun NTT sebagai material utama dalam busananya, In a Beat juga mengaplikasikan tenun NTT sebagai detil di bagian pinggang atau ujung dress yang dikombinasikan dengan kain katun.

Beberapa busana berpotongan asimetris juga hadir dalam koleksi In a Beat ini. Tak ketinggalan busana siap pakai, seperti celana kulot, celana palazo, dress, tunik, rok, hingga blouse.

Seluruh koleksi In a Beat akan hadir dalam ferainya di beberapa, seperti Jakarta, Bali, Surabaya dan Medan dengam kisaran Rp250 ribu-Rp450 ribu.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI