Menjelang Gerhana Matahari, Kacamata Gerhana Laris Manis

Esti Utami Suara.Com
Sabtu, 05 Maret 2016 | 21:12 WIB
Menjelang Gerhana Matahari, Kacamata Gerhana Laris Manis
Berbagai pilihan kacamata gerhana dijual di sebuah toko buku di Palembang, Sumsel pada Sabtu (5/3/2016). (Antara/Nova Wahyudi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mendekati  terjadinya fenomena alam gerhana matahari total, penjualan kacamata gerhana matahari di sejumlah daerah termasuk di Palembang, Sumatera Selatan mulai ramai.

Salah satu toko buku di Palembang yang menjual kacamata tampak dipadati calon pembeli pada  Sabtu (5/3/2016). Para pembeli tampak memilah dan mencoba kaca mata gerhana yang tersedia dalam berbagai pilihan itu.

Menurut salah seorang karyawan toko buku, kacamata gerhana matahari dijual seharga Rp30.000. Dan, hingga Sabtu siang telah laku terjual sebanyak 1000 buah.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) di sejumlah daerah yang dilewati gerhana matahari total pada Rabu (9/3/2016), telah meminta warga untuk tidak menyaksikan fenomena alam ini dengan mata telanjang.

Menyaksikan gerhana matahari dengan mata telanjang, berisiko menyebabkan kerusakan pada retina mata bahkan bisa berakibat kebutaan. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI