Suara.com - Gorengan merupakan jenis kudapan yang banyak digemari masyarakat Indonesia. Rasanya yang manis gurih membuat orang ketagihan sehingga banyak di antara mereka yang menyantapnya lebih dari satu kali.
Padahal camilan ini bukan termasuk camilan sehat lantaran proses pengolahannya yang digoreng. Tak hanya itu, tambahan gula atau pemanis buatan yang ada dalam adonan tepung dan bahan-bahan lainnya membuat camilan ini tidak dianjurkan untuk sering disantap.
Apalagi ahli gizi dari Klinik Dokter Keluarga FKUI, Siti Muliana Sari mengatakan bahwa sepotong pisang goreng mengandung 119 kalori yang nilainya ternyata hampir setara dengan sepiring nasi.
Bisa dibayangkan berapa kalori yang Anda tumpuk dari mengonsumsi 3-4 gorengan setiap harinya.
"Jadi, buat yang doyan ngemil gorengan sebenarnya sama saja dengan mengonsumsi berpiring-piring nasi. Padahal untuk cemilan cukup konsumsi makanan yang mengandung 100-200 kalori saja pada satu waktu," ujar Siti pada peluncuran Tepung Chesa Bogasari di Kidzania, Jakarta, Senin (29/2/2016).
Selain pisang goreng, Siti juga menggarisbawahi jumlah kalori yang terkandung dalam martabak manis yang kini tengah digandrungi masyarakat. Ia mengatakan dalam setiap potong martabak manis mengandung 200 kalori atau setara dengan dua piring nasi.
"Sedangkan risoles mengandung 150 kkal atau setara dengan tiga buah pisang, dan combro mengandung 113 kkal," imbuhnya.
Dengan mengetahui besaran jumlah kalori yang terkandung dalam setiap cemilan, Siti berharap masyarakat dapat mengontrol konsumsi camilan sehari-hari agar kondisi tubuhnya senantiasa terjaga.
"Ya batas maksimalnya kalau gorengan satu buah saja. Karena minyak yang digunakan dalam proses penggorengan mengandung 50 kalori sendiri. Lebih baik ganti ke cemilan sehat seperti buah atau sayuran," pungkasnya.
Pakar: Satu Pisang Goreng Kalorinya Setara Sepiring Nasi
Senin, 29 Februari 2016 | 18:28 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Benarkah Puasa Gorengan Dan Gula yang Viral di Medsos Bisa Membuat Wajah Glowing?
23 November 2024 | 16:14 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 15:40 WIB
Lifestyle | 15:11 WIB
Lifestyle | 14:57 WIB
Lifestyle | 14:55 WIB
Lifestyle | 14:53 WIB