Wah, Boneka Barbie Ini Berhijab

Jum'at, 05 Februari 2016 | 08:31 WIB
Wah, Boneka Barbie Ini Berhijab
Boneka Barbie berhijab. (Instagram/Hijarbie)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Anak-anak di seluruh dunia bersyukur untuk kehadiran boneka Barbie dalam beragam penampilan. Mulai dari bentuk tubuh, warna kulit, wajah dan pakaian. Dan baru-baru ini, hadir koleksi terbaru dari Barbie, yakni Barbie yang mengenakan hijab .

Boneka barbie berhijab ini, oleh penciptanya Haneefah Adam dinamai hijarbie. Haneefah membuat sebuah akun Instagram untuk mengenalkan karyanya. Ia membuat boneka barbienya menggunakan gaun, abaya dan hijab jahitan tangannya sendiri dengan ukuran kecil yang pas untuk Barbie.

Haneefah mengatakan pada MIC bahwa ide membuat Hijarbie muncul setelah melihat keberhasilan Barbie Style Instagram .

"Ini membuat saya berpikir tentang bagaimana sebenarnya saya ingin melihat boneka itu berpakaian seperti saya, yang tertutup," kata dia.

Ia pun terus memikirkan gagasan itu selama sekitar tiga bulan saat dirinya masih belajar untuk gelar master di Inggris .

"Ketika aku kembali ke Nigeria, aku pergi ke mal, membeli boneka, memakaikannya busana tertutup dan mulai mendokumentasikan hingga saat ini," paparnya.

Ia juga memperlihatkan bagaimana dengan berhijab perempuan tetap bisa bergaya dengan keren. Haneefah menginginkan Instagramnya dapat menginspirasi muslimah muda untuk merasa lebih percaya diri.

"Saya ingin mereka terinspirasi, menciptakan kesadaran memiliki mainan yang mengadopsi agama dan budaya dan rupa Anda sendiri, yang pada akhirnya dapat meningkatkan kepercayaan diri," jelasnya.

Hal ini juga bisa menjadi cara untuk menciptakan nilai pada anak-anak muslim, terutama anak perempuan. Mereka dapat menjadi lebih percaya diri pada diri mereka sendiri, yang mengarah ke penghargaan dari dirinya dan gaya hidup yang sederhana. (metro.co.uk)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI