Studi: Bercinta Pengaruhi Kemampuan Otak pada Lansia

Kamis, 04 Februari 2016 | 13:45 WIB
Studi: Bercinta Pengaruhi Kemampuan Otak pada Lansia
Ilustrasi lansia. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Masa tua membuat segalanya berubah, seperti tingkat kesehatan yang menurun, daya ingat yang berkurang, dan berkurangnya gairah seksual. Tapi, tahukah Anda jika bercinta di usia tua dapat membantu fungsi otak tetap bekerja optimal?

Hal ini dibuktikan oleh sebuah penelitian di Inggris yang mengungkap bahwa hubungan seksual pada lansia dapat meningkatkan kinerja otak. Namun demikian disarankan, mereka yang sudah lanjut usia melakukan cara berbeda dengan hubungan seks di masa muda.

"Semuanya terjadi dari hormon yang mempengaruhi otak," kata Hayley Wright, asisten peneliti dari Universitas Coventry.

Untuk membuktikan pengaruh antara aktivitas seks dan peningkatan kesehatan otak, peneliti Wright dan Rebecca Jenks melakukan survei dan tes kognitif pada 6.800 orang berusia 50 sampai 89 tahun.

Pertanyaan yang diberikan antara lain, apakah selama setahun ke belakang memiliki aktivitas seks yang aktif atau tidak.

Berdasarkan hasil survei, responden laki-laki dan perempuan yang terlibat kebanyakan memiliki pendidikan tinggi, kekayaan, usia 50-an, lebih aktif secara fisik, dan tidak kesepian. Hasil menunjukan memang ada kaitan antara aktivitas seksual dengan skor yang tinggi pada tes kognitif pada orang-orang yang aktif berhubungan seks meski sudah berusia lanjut.

Meski demikian peneliti mengharapkan penelitian lanjutan untuk memastikan apakah memang seks di masa tua dapat mempengaruhi kemampuan otak, atau justru sebaliknya, pikiran yang sehat akan mempengaruhi kualitas seks seseorang lebih baik.

"Namun, ada banyak bukti yang menunjukkan bahwa mencintai satu sama lain, hubungan baik dengan sesama dan apresiasi sangat berguna bagi kehidupan seks yang memuaskan dan untuk jiwa dan pikiran sepanjang perjalanan hidup," kata Lindau. (Foxnews)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI