Suara.com - Menurut para ahli, posisi tidur dapat mengungkapkan jati diri, kondisi mental dan menunjukkan kondisi kesehatan seseorang. Tak percaya? Baca artikel berikut untuk menemukan makna dari posisi tidur Anda, seperti dilansir Boldsky!
1. Orang yang tidur dengan memeluk sesuatu
Kebanyakan orang tidur sambil memeluk guling atau boneka yang mereka sukai. Ternyata menurut para ahli kebiasaan ini menunjukkan bahwa orang-orang yang melakukannya membutuhkan cinta dan perhatian dari orang lain. Ketika mereka mendapatkannya mereka akan setia dan memberikan yang terbaik.
2. Tidur lurus
Mereka yang memiliki kebiasaan tidur lurus dan telungkup biasanya tergolong tertutup dan pendiam. Mereka hanya mau berbicara dengan orang yang membuat mereka nyaman. Mereka juga percaya dengan superioritas dan selalu mematuhi perintah atasan.
3. Tidur menyamping
Mereka yang tidur menyamping biasanya tergolong emosional dan sensitif sehingga tak bisa bergaul dengan banyak tipikal orang. Mereka juga sulit mempercayai orang lain dan memilih hidup dengan kesendirian.
4. Tidur melengkung
Mereka yang menjalani kebiasaan tidur seperti ini biasanya memiliki ketakutan dalam pikiran mereka dan membuat mereka stres. Sayangnya sifat tertutup yang dimiliki mereka menjadi hambatan untuk mengungkapkannya kepada orang lain.
5. Tidur sambil memegang buku
Mereka yang tidur dan masih menggenggam buku dalam tangannya biasa mencoba untuk menemukan kedamaian dalam hidup. Mereka mencoba menghindari semua jenis kekhawatiran dalam hidup dengan membaca buku.
6. Orang yang mendengkur saat tidur
Orang yang mendengkur saat tidur, memicu otak bekerja lebih banyak sehingga membuatnya tegang. Tapi kebiasaan ini juga menunjukkan bahwa mereka termasuk pekerja keras dan hanya mendapatkan sedikit waktu tidur untuk beristirahàt. (boldsky.com)
BERITA MENARIK LAINNYA:
Wabah Virus Zika Meluas, WHO Umumkan Status Darurat Internasional
Ivan Ogah Komentari Tuduhan Pelecehan Seks ke Indra Bekti
Puas Jessica Jadi Tersangka, Ayah Mirna: Dia Banyak Bohongnya
Bahaya Paparan Plastik pada Ibu Hamil