Suara.com - Dalam perkembangan teknologi yang semakin maju dan ketergantungan masyarakat di Indonesia dengan ponsel pintarnya, mempengaruhi beberapa perubahan perilaku sosial.
Salah satunya adalah dalam mencari jodoh. Saat ini, menurut Violet Liem, Co-Founder dan CEO Lunch Actually Group, banyak lajang yang memanfaatkan dunia maya sebagai ajang mencari pasangan hidup.
"Mereka terlalu sibuk, tak ada waktu untuk sekedar memikirkan atau mencari pasangan. Ditambah lagi oleh penetrasi internet di Indonesia mencapai lebih 30 persen dari total penduduk Indonesia. Inilah yang membuat akhirnya dating online di Indonesia menjamur," jelas dia dalam peluncuran eSynchrony platform, layanan online-offline terbaru pencarian jodoh, di Jakarta, Selasa (19/1/2016).
Violet juga menambahkan, tren dating online yang akan masih terus tumbuh ini bahkan memiliki pengikut rata-rata hampir 2.000 anggota. Bahkan, kata dia, kini banyak para lajang yang tak malu-malu lagi mengaku sedang mencari jodoh melalui online.
Ini dikarenakan, tambah Violet, seiring dengan perkembangan zaman, mencari jodoh yang tepat melalui online disebut sebagai kebiasaan yang modern.
"Karena tingginya tuntutan dunia pekerjaan, banyak lajang di Jakarta menghabiskan seluruh waktu mereka untuk pekerjaan. Terjebak dalam rutinitas yang membuat mereka sulit bertemu orang baru. Jadi tak ada masalah jika mereka memanfaatkan dating online," ungkapnya.
Ini yang Bikin Kencan Online Makin Diminati di Indonesia
Selasa, 19 Januari 2016 | 20:38 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
5 Tanda Terjebak Abusive Relationship, Begini Cara Mengakhirinya
25 November 2024 | 16:37 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 13:43 WIB
Lifestyle | 13:36 WIB
Lifestyle | 13:29 WIB
Lifestyle | 13:17 WIB
Lifestyle | 12:58 WIB