Suara.com - Penis tertimbun lemak atau dikenal dengan sebutan burried penis kerap menimpa lelaki bertubuh gemuk. Pada kondisi ini penis berukuran normal, tapi terkubur oleh lemak sehingga bentuknya terlihat kecil.
Menurut dr Mahdian Nur Nasution, SpBS, kondisi ini sebenarnya bisa diperbaiki dengan tindakan sunat melalui metode khusus. Namun jika tidak tertangani dengan baik maka kepala penis akan menutup sehingga penis tampak kecil. Tentu saja hal ini bisa mempengaruhi kehidupan seksual seseorang.
"Jadi biasanya orang bertubuh gemuk, penisnya terlihat kecil. Padahal ukurannya normal tetapi tersembunyi karena lemak. Sebenarnya bisa diperbaiki dengan tindakan sunat yang benar, sayangnya banyak yang memberikan teknik sunat biasa sehingga kepala penis menutup kembali karena muncul jaringan baru," ujar pendiri Rumah Sunatan pada temu media di Bekasi, Selasa (1/12/2015).
Kondisi kepala penis atau kulup yang kembali ini menurutnya sangat berisiko ketika berhubungan seksual.
"Karena kepala nggak kebuka, gesekan saat berhubungan seksual bisa membuat penis lecet. Selain itu kulup rentan menjadi tempat berkumpulnya kotoran sehingga memicu terjadinya infeksi," imbuhnya.
Akibatnya kegiatan bercinta pun menjadi tak nikmat pada lelaki yang memiliki penis tertimbun lemak.
"Kepuasannya tentu berbeda, karena kepala penis menutup seperti ada yang ganjel. Jadi kenikmatannya menurun," pungkasnya.
Ia pun menyarankan agar individu bertubuh gemuk baik anak-anak maupun dewasa menjalani sunat dengan metode khusus untuk menghindari risiko-risiko saat dewasa.
"Jadi kalau di Rumah Sunatan kita bisa memberikan layanan khitan khusus anak yang memiliki bobot tubuh berlebih. Yang berbeda dengan jenis sunat biasa pemotongan lebih banyak di mukosanya. Sehingga mencegah kepala penis menutup kembali," pungkasnya.
Mr P Tertimbun Lemak, Ini Pengaruhnya bagi Kehidupan Seksual
Selasa, 01 Desember 2015 | 19:43 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Sadis! Pria Dibantai Tetangga, Alat Kelamin Dimutilasi di Dekat Stasiun Palam
11 Desember 2024 | 08:11 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 07:35 WIB
Lifestyle | 20:55 WIB
Lifestyle | 20:27 WIB
Lifestyle | 20:25 WIB
Lifestyle | 20:16 WIB
Lifestyle | 20:10 WIB