Suara.com - Deputi 4 Bidang Sumber Daya Manusia, Ilmu Pengetahuan dan Teknologi serta Budaya Maritim Kemenko Maritim dan Sumber Daya Safri Burhanuddin mengatakan, saat ini Indonesia berada di peringkat ke 50 dari 141 tujuan tujuan wisata dunia. Diharapkan peringkat ini bisa naik ke posisi 25, dengan berbagai upaya.
"Indonesia masuk 50 dari 141 tujuan wisata dunia, kita targetkan indonesia bisa di peringkat 25. Salah satunya adalah dengan gerakan bersih dan senyum," kata Safri saat menggelar konferensi pers di kapal pesiar Quicksilver Cruise, Sabtu (28/11/2015).
Safri mengatakan, sampah menjadi faktor utama dalam mengembangkan potensi wisata di Indonesia.
"Kebersihan dan keramahan adalah faktor utama. Selama sampah banyak, pengembangan pariwisata agak berat," katanya
Terkait gerakan ini, pihaknya telah mengajak peran serta masyarakat di kawasan Marunda, Jakarta Utara untuk meningkatkan kesadaran akan kebersihan lingkungan. Pasalnya beberapa cagar budaya di kawasan Marunda berpotensi dijadikan tujuan wisata.
"Sumber masalah sampah di rumah tangga, makanya pendekatannya dari rumah tangga," kata dia.
Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli telah mencanangkan Gerakan Budaya Bersih Senyum (GBS) di kawasan Marunda, Jakarta Utara.
Kebiasaan Buang Sampah Sembarangan Hambat Pengembangan Pariwisata
Sabtu, 28 November 2015 | 14:21 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Strategi Cerdas Bangkitkan Pariwisata Indonesia, Legislator Gerindra Dorong Digitalisasi Data Turisme
20 November 2024 | 19:38 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 12:07 WIB
Lifestyle | 11:15 WIB
Lifestyle | 11:06 WIB
Lifestyle | 11:05 WIB
Lifestyle | 08:51 WIB
Lifestyle | 08:15 WIB