Mozaru, adalah menu andalan Zenbu. Bahkan, Zenbu memang mengklaim sebagai pelopor dari Mozaru di Indonesia. Mozaru, menurut Maryadi, sebenarnya adalah menu dari barat. Mozaru sebenarnya adalah adalah hidangan nasi dengan pilihan berbagai topping, kemudian dilumuri keju dan dipanggang. Ini seperti risotto dalam makanan Italia.
Namun di Zenbu, mozaru disajikan dengan berbagai bahan makanan khas Jepang, seperti katsu, nasi Jepang, hingga unagi. Di sini, pengunjung bisa meng-custom Mozaru sesuai keinginannya.
Ada sembilan topping yang tersedia untuk Mozaru, mulai dari salmon, burger, unagi, beef, chicken hingga seafood. Sementara bagi Anda yang tak menyukai nasi, Mozaru juga tersedia dalam bentuk spaghetti.
Untuk mencicipi hidangan andalan ini, saya pun memesan Mozaru chicken mozarella. Rasanya yang gurih dan lembut nikmat saat disantap selagi hangat. Benar-benar membuat makan siang saya terasa nikmat, apalagi porsi Mozaru ini juga terbilang cukup besar, sehingga cocok bagi Anda yang sedang ingin makan berat.
Selain Mozaru, Zenbu juga menyediakan hidangan lain, seperti sushi, teppanyaki, donburi, ramen, omurice, udon hingga pasta.
"Zenbu itu artinya kelengkapan. Jadi kita ingin menyajikan makanan itu, kalau bisa one stop shopping. Saat datang ke Zenbu, nggak usah ke mana-mana lagi, item kita banyak, bahkan lebih dari 300 menu," ungkapnya.
Sementara untuk minuman favorit, ada berbagai macam jenis shakes, beberapa di antaranya ialah green tea dan Ogura shakes yang sangat menyegarkan. Minuman ini terasa ringan dan pas di lidah, apalagi untuk menemani hidangan Mozaru.
Sebagai hidangan penutup, saya pun memesan Choco banana parfait. Terhidang sebagai beberapa potong pisang bersama dua scoop es krim cokelat, cukup lumayan sebagai pencuci mulut. Lidah dan perut, keduanya benar-benar termanjakan.
Jika Anda tertarik, Zenbu buka mulai pukul 10.00 - 22.00 WIB dengan harga makanan dan minuman yang berkisar Rp20-200 ribu.