Selamat Datang, Restoran Masa Depan

Selasa, 20 Oktober 2015 | 18:45 WIB
Selamat Datang, Restoran Masa Depan
Interior Eatsa. (Metro/Dok. Eatsa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jika Anda termasuk orang yang sering merasa khawatir terhadap kualitas makanan yang akan Anda santap di restoran, atau tidak suka keramaian dan berbicara tanpa henti sambil makan, mungkin restoran bernama "Eatsa" ini akan menjadi pilihan ideal.

Di Eatsa, para pelayan diganti dengan iPad, sehingga pengunjungnya tinggal menyentuh lubang layar untuk mendapatkan makanan yang dipesannya. Karena pendekatan yang futuristik ini, membuat Eatsa dijuluki 'restoran robot'.

Mungkin terdengar sedikit asosial. Tapi, bukankah kita hidup di dunia setangah maya, di mana mayoritas komunikasi dilakukan melalui perangkat elektronik? Kita kini terbiasa berkomunikasi melalui akun media sosial, macam Twitter atau Facebook. Atau mengirim email kepada teman sekantor.

Jadi kini orang juga bisa pergi ke restoran tanpa harus berkomunikais dengan pengelola restoran. Namun, pihak restoran yang terletak di San Francisco mengatakan, interaksi masih terjadi di sana. Sebagian besar pengunjung datang bersama teman mereka, mereka hanya tidak berbicara kepada staf yang memasak makanan mereka.

Para koki semua bekerja di belakang laci layar sentuh yang menyala dengan nama Anda ketika makanan Anda siap.

Hal baiknya adalah, tanpa pelayan dan kasir nampaknya seluruh proses jauh lebih efisien. Ini berarti antrian panjang saat waktu makan siang bisa ditangani dengan lebih baik dan lebih cepat.

Dan untuk merasakan sensasi makan di tempat ini, bisa dibilang harganya sangat terjangkau. Semangkuk burito dan salad Yunani misalnya, dijual 6,90 dolar atau sekitar Rp90 ribu. (metro.co.uk)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI