Hindari Cekcok Karena Masalah Uang dengan Cara Ini

Esti Utami Suara.Com
Jum'at, 16 Oktober 2015 | 18:39 WIB
Hindari Cekcok Karena Masalah Uang dengan Cara Ini
Ilustrasi pengelolaan keuangan keluarga. (shutterstock)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Keharmonisan hubungan suami-istri tidak terlepas dari cara mengelola uang. Meski telah bertahun-tahun bersama, tak jarang urusan finansial memicu pertengkaran, bahkan sering berujung pada perceraian.

“Cekcok dengan pasangan karena masalah finansial dapat dihindari dengan komunikasi dan pengelolaan keuangan yang baik,” ujar Rian Kaslan, EVP, Head of Wealth Management and Business Strategy Commonwealth Bank, serta penggiat gerakan literasi keuangan perempuan, WISE (Women Investment Series).

Untuk itu, Rian Kaslan membagi tipsnya untuk membantu pasangan muda mengelola keuangan mereka dengan lebih bijak sehingga keharmonisan keluarga dapat tetap terjaga:

1. Komunikasi
Meskipun sudah berkeluarga setiap orang pasti memiliki keinginan dan ekspektasi yang berbeda-beda. Komunikasikan keinginan dan ekspektasi keuangan Anda dengan pasangan. Dengan mendiskusikan tujuan masing-masing dan menyepakati tujuan bersama, saling adu argumen saat mengambil keputusan pengeluaran dan keuangan lainnya di masa depan dapat dihindari.

2. Akun bersama
Meski akun bersama biasanya dibuat untuk keperluan investasi, tidak ada salahnya jika Anda dan pasangan membuat akun khusus untuk pengeluaran sehari-hari, seperti untuk keperluan bayar kartu kredit, listrik, dan lainnya. Dengan demikian kita akan lebih bijak dalam mengatur pengeluaran dan menggunakan uang bersama.

3. Dana darurat
Siapkan pos untuk dana darurat. Jangan pernah melupakan hal yang tampaknya sepele ini, karena keadaan darurat tidak pernah bisa diduga kapan datangnya.  Contoh keadaan darurat di antaranya, membayar biaya rumah sakit, membayar pengeluaran ketika tidak ada pemasukan karena pasangan dipecat dari pekerjaannya, dan sebagainya.

4. Saling terbuka
Informasikan uang yang kita keluarkan kepada pasangan, baik untuk belanja maupun investasi, tidak terkecuali pengeluaran dari sumber dana Anda sendiri. Membangun kebiasaan komunikasi yang saling terbuka juga turut membangun kepercayaan, melalui konsultasi dan sikap saling terbuka dengan pasangan membuat kita lebih bijak dalam melihat pengeluaran.

5. Laporan keuangan
Catatlah pemasukan dan pengeluaran rumah setiap hari. Kebiasaan tersebut membuat kita bisa menganalisa secara objektif pengeluaran mana yang dapat dikurangi atau pos pengeluaran mana yang memerlukan biaya lebih banyak dan bagaimana menyiasatinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI