Sensasi Sushi Fusion di Sushigroove

Jum'at, 09 Oktober 2015 | 13:21 WIB
Sensasi Sushi Fusion di Sushigroove
Interior Sushigroove. (suara.com/Firsta Nodia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Memasuki gerai restoran ala Jepang ini Anda akan merasakan suasana modern. Balutan warna hijau, biru dan kuning mendominasi dekorasi ruangan. Di dindingnya tertata botol-botol sake khas negeri Sakura.
Ada pula sebuah rak yang khusus menampilkan mainan-mainan asal Jepang. Ornamen dengan tulisan kanji juga berserak di kedai sushi bernama Sushigroove ini.

Ya, Sushigroove yang berada di bawah naungan Ismaya grup ini ingin membawa pengunjungnya ke dalam suasana selayaknya berada di pasar ikan Tsukiji yang berada di Jepang.

Keunikan Sushigroove tak berhenti di sini. Susunan bangku yang dihadirkan juga menghadirkan suasana yang berbeda. Jika selama ini sebagian besar restoran sushi mengambil konsep sushi bar, maka di gerai ini Anda bisa menikmati beragam menu sushi dan makanan Jepang lainnya dalam konsep communal table.

Interior Sushigroove sengaja menghadirkan suasana pasar ikan Tsukiji. (suara.com/Fisrta Nodia)

Meja panjang dengan kursi yang mampu memuat 15 hingga 20 pengunjung ini memungkinkan terbangunnya interaksi antar pelanggan. Pengunjung bahkan sharing menu untuk membuka obrolan lebih panjang.

Namun bagi Anda yang ingin menikmati sajian sushi dalam suasana yang lebih privat bersama keluarga atau rekan kerja, gerai ini juga menyajikan spot-spot menarik dengan meja bundar dan semi sofa yang empuk.

Berbicara soal makanan, Sushigroove menawarkan beragam kreasi fusion sushi dan makanan Jepang lainnya yang disesuaikan dengan lidah orang Indonesia. Yang terbaru, Anda bisa mencicipi lezatnya sushi dengan topping sambal bajak dan ikan teri yang identik dengan Indonesia.

Brand Manager Sushigroove, Adhi Putra Tawakal mengatakan sejak 24 September lalu, gerai sushi ini telah mengeluarkan 18 menu sushi dan 12 minuman terbaru di tujuh cabang Sushigroove yang tersebar di Jakarta dan Bandung.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI