Suara.com - Penggunaan kantung plastik kini mulai dibatasi, karena dinilai tidak ramah lingkungan. Butuh waktu ratusan tahun untuk menguraikan tas plastik. Sementara tumpukan sampah plastik juga mengakibatkan air tak terserap ke tanah.
Indonesia mungkin belum menetapkan aturan ketat tentang penggunaan kantung plastik, tapi makin banyak kelompok masyarakat yang mengampanyekan pembatasan penggunaan kantung plastik. Dan Anda bisa turut mengurangi sampah plastik ini dengan mendayagunakan kantung plastik bekas yang menumpuk di rumah Anda.
Berikut adalah beberapa alternatif menggunakan kantong plastik bekas.
1. Menyimpan jas hujan basah di dalam ruang mungkin akan menyebabkan ketidaknyamanan. Namun, Anda dapat mengatasi situasi ini dengan menyimapnnya terlebih dahulu di dalam kantung plastik.
2. Simpan kantung plastik untuk mengangkut baju renang yang basah.
3. Jika tas Anda tidak tahan air, maka tempatkan telepon, kunci, dompet - dalam kantong plastik, sebelum mendorong seluruh banyak dalam tas Anda. Cara ini akan efektif melindungi benda-benda itu dari basah.
4. Jika Anda punya celah berangin di sekitar pipa, terutama di kamar mandi dan dapur, tutupi celah itu dengan kantung plastik. Plastik tahan lama, tahan air dan memerangkap banyak udara, sehingga bisa memblokir udara yang masuk.
5. Ini mungkin tak terlalu sedap dipandang, tetapi tanaman Anda akan berterima kasih jika bakal buahnya terlindungi dari udara luar sampai mereka siap untuk dipetik.
6. Sebelum menutup kembali kaleng cat, tempatkan kantong plastik di bagian atasnya. Cara ini akan membuat cat Anda tidak mengering.
7. Atau, jika Anda sedang melukis dan perlu istirahat, simpan kuas Anda dalam kantong plastik . Ini akan membuatnya tidak mengering.
8. Sering kehilangan pembungkus payung, maka kantung plastik bisa menggantikannya.
9. Trik ini untuk kamu yang suka berkebun. Potong ujung bawah kantong plastik dan selipkan di celana Anda. Ini akan melindungi celana Anda dari kemungkinan basah oleh air saat harus berlutut mengerjakan kebun Anda.
10. Gunakan teknik tenun, Anda dapat mengubah sejumlah besar kantong plastik menjadi ssebuah tas belanja yang lebih besar dan kuat. Anda bisa menemukan ratusan tutorial di YouTube.
11. Dengan menggunakan teknik yang sama, Anda dapat membuat karpet untuk mempercantik sudut rumah Anda. (bt.com)
Lakukan Ini Pada Kantung Plastik Bekas
Esti Utami Suara.Com
Rabu, 07 Oktober 2015 | 14:43 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Jangan Pakai Plastik Bungkus Daging Kurban, MUI: Plastik Sudah Mengganggu Ekosistem Kita
29 Juni 2022 | 15:08 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI
Lifestyle | 19:47 WIB
Lifestyle | 19:01 WIB
Lifestyle | 19:01 WIB
Lifestyle | 19:00 WIB
Lifestyle | 18:59 WIB
Lifestyle | 18:13 WIB
Lifestyle | 17:48 WIB